Promosi merupakan salah satu langkah penting dalam sebuah penjualan, dimana berhasil atau tidaknya promosi yang dilakukan pasti akan berkaitan dengan baik buruknya omset.
Inilah kenapa dalam sebuah perusahaan perlu adanya SDM mumpuni untuk melakukan kegiatan tersebut.
Untungnya modern ini alat promosi semakin beragam, bukan hanya secara konvensional namun juga bisa secara online yang lebih mudah dan gampang. Misalnya dengan melalui website, ini sudah dilakukan banyak perusahaan apakah Anda termasuk?
Website sebuah perusahaan sendiri bukan hanya sebagai bentuk wadah informasi, namun juga komunikasi dengan pelanggan ataupun klien. Inilah kenapa supaya terlihat professional sebuah website harus dikelola dengan baik.
Bukan hanya berisikan naskah biasa, namun ketika ada video, foto, ataupun bentuk file lainnya yang menarik akan membuat banyak orang tertarik pula.
Inilah yang bisa Anda manfaatkan untuk branding perusahaan melalui website. Ada berbagai cara mengelola website yang bisa Anda coba sebagai bentuk promosi.
Manfaat Penggunaan Website
Sebelum membahas mengenai cara mempromosikan website ada baiknya Anda kenali terlebih dahulu apa saja manfaatnya. Sama seperti alat komunikasi lainnya, website bisa dimanfaatkan untuk beberapa kebutuhan seperti misalnya:
1. Branding
Ini merupakan hal yang sangat penting dan tidak bisa dihilangkan dari sebuah bisnis apalagi jika Anda baru merintis usaha.
Dengan memiliki dan menggunakan website secara otomatis akan memberikan penyajian beragam informasi mengenai perusahaan, produk, layanan dan lainnya secara mudah ke pasaran.
Begitu pula dengan pelanggan akan lebih mudah percaya karena perusahaan terlihat lebih professional dengan website yang menarik.
2. Sebagai media promosi
Bukan saja digunakan untuk menyebar informasi, website juga dapat digunakan untuk mengakses apapun informasi dimana saja dan kapan saja.
Lebih efektif lagi sebagai media promosi karena murah, efisien dengan jangkauan yang lebih luas. Seperti pemberian informasi mengenai produk baru, promo, sampai dengan berbagai info penting perusahaan lainnya.
3. Memperkenalkan brand
Dengan pengelolaan website yang baik, menarik banyak pengunjung secara otomatis akan lebih banyak pula orang mengenal.
Ini menjadi salah satu bentuk branding yang menarik memang, apalagi pelanggan dengan melihat website akan lebih mudah mengambil keputusan untuk membeli atau tidak barangnya.
Jika memang masih penasaran, pasti pengunjung akan lebih banyak mengulik informasi lainnya lagi.
4. Meningkatkan penjualan
Seperti yang diketahui bahwa website dapat mempengaruhi keputusan daya beli pelanggan, ini secara otomatis akan memberikan peningkatan pada penjualan pula.
Seperti lebih mengenal informasi produk, pelanggan tertarik lalu membeli. Secara otomatis penjualan meningkat dan penghasilan dari perusahaan juga terus berkembang.
Kelebihan Website Sebagai Media Promosi
Setelah mengetahui manfaat seperti dikatakan diatas, perlu paham pula mengenai beberapa kelebihan penggunaan website sebagai media promosi.
Ini penting memang apalagi bagi Anda yang sedang menjalankan bisnis bisa menjadi solusi paling efektif untuk memperkenalkan segala bentuk produk, jasa ataupun layanan dengan mudah melalui internet.
Selain dengan adanya media sosial, saat ini penggunaan website juga tidak kalah efektifnya. Bagi Anda yang masih merasa ragu untuk menggunakan, baiknya ketahui berbagai kelebihannya terlebih dahulu.
Berikut ini ada beberapa keunggulan menjadikan website sebagai media promosi, antara lain:
1. Kemudahan mengakses
Alasan yang pertama tentu menjadi media yang mudah untuk diakses apalagi jika dibandingkan dengan aplikasi berbasis desktop.
Dengan mengetahui alamat website dan jaringan internet stabil akan mudah mendapatkan segala bentuk informasi dari mana saja dan kapan saja. Bisa menggunakan computer, laptop, ponsel, gadget, atau bisa pula sistem operasi yang lain.
2. Jangkauan yang lebih luas
Jarang sekali orang modern ini tidak mengenal internet, apalagi semenjak pandemi yang segala sesuatu harus dilakukan secara online.
Begitu pula dalam menjalankan sebuah bisnis marketing harus memanfaatkan sistem online seperti website. Salah satu keunggulannya adalah memiliki jangkauan yang jauh lebih luas.
Hanya perlu mengoptimalkan SEO dan branding sudah bisa menjangkau banyak pelanggan baru dan loyal.
3. Biaya yang lebih terjangkau
Kelebihan yang selanjutnya ada pada biaya, penggunaan website memang lebih terjangkau apalagi hanya perlu jaringan yang baik. Dibanding dengan alat promosi lainnya, ini menjadi salah satu alat dengan harga relative lebih murah.
4. Media display yang lebih efektif dan mudah
Bila menggunakan website untuk memperkenalkan produk atau jasa, ini menjadi salah satu yang menarik.
Apalagi sistem display yang sangat mudah dan efektif mulai dari gambar, video, naskah ataupun jenis lainnya.
Dengan berbagai pengaturan yang sedemikian rupa akan menjadikan banyak pengunjung mudah tertarik.
5. Update informasi yang lebih realtime
Tidak perlu untuk menunggu waktu lama menjalankan promosi atau menyebar informasi, karena sekali masuk langsung bisa update secara realtime.
Ini bagi pelanggan dan perusahaan pasti sangat memberikan keuntungan, apalagi untuk informasi penting mengenai promo dan sebagainya. Makanya dibanding dengan alat promosi lain, ini sering dijadikan pilihan yang cukup tepat.
6. Tingkat keberhasilan yang bisa dikelola
Evaluasi mengenai produk, jasa, pelayanan ataupun perusahaan akan lebih mudah melalui website.
Dikarenakan mudahnya mengelola dan melihat tingkat keberhasilan promosi, hal itu didukung dengan data yang didapatkan seperti jumlah pengunjung, produk yang banyak diminati dan mendapat respon, informasi paling dicari dan masih banyak lagi lainnya.
Dengan strategi marketing melalui website yang baik tentu usaha promosi akan memberikan hasil yang lebih maksimal.
Cara Mempromosikan Website
Bisa dilihat pada poin terakhir mengenai keunggulan menggunakan website sebagai media promosi, mudahnya mengatur. Ini pula yang perlu untuk diketahui supaya hasil promosi melalui media tersebut lebih maksimal.
Sama seperti halnya pemasaran konvensional ada strategi khusus yang bisa digunakan sehingga lebih banyak peminatnya.
Nah, pada website Anda juga bisa melakukan itu demi mendapatkan hasil optimal. Dalam kenyataannya ada banyak cara mempromosikan website yang bisa dicoba dari berbagai sisi.
Mulai dari metode yang tidak perlu biaya sampai dengan cara yang harus menyiapkan biaya cukup banyak. Bagi Anda yang sebelumnya belum mengetahui seperti apa cara terbaik untuk dilakukan dalam promosi. Berikut ini ada beberapa yang bisa dicoba, antara lain:
1. Promosi melalui blog
Pertama bisa menggunakan blog yang dimulai dari konten menarik, tulisan informative, sampai dengan berbagai hal lain.
Apapun itu tujuannya hanya satu untuk menarik lebih banyak pengunjung ke blog Anda dan tidak segan merekomendasikan kepada semua teman yang ada pada lingkupnya.
Makanya dalam penulisan konten harus berkualitas dengan informasi yang memang diperlukan pengunjung.
Mulai dari menentukan isi konten, tema, konsep sampai dengan pengaturan tulisan yang baik sehingga enak untuk dibaca.
Cara mengoptimalkan melalui SEO yang lebih mudah dengan kata kunci paling umum dicari oleh audiens. Ini memang tidak mudah, makanya sudah ada jasa professional SEO yang bisa Anda sewa untuk memaksimalkan hasil promosi melalui website.
2. Menggunakan email marketing
Banyak yang mengatakan melalui email bukan hanya merupakan promosi melalui website efektif namun juga memberikan kemudahan untuk bisa berinteraksi lebih dalam dengan para audiens.
Anda bisa menyusun email sesuai dengan harapan para masyarakat luas, dengan begitu akan lebih mengedukasi untuk berlangganan atau paling tidak penasaran dengan produk yang ditawarkan.
Kampanye yang Anda lakukan melalui email marketing akan lebih mudah ketika sudah ada list dalam sebuah daftar.
Mudahnya lagi menggunakan sistem otomatis yang akan membuat email lebih mudah dikirim ke banyak pihak dalam sekali waktu.
Namun pada umumnya hal itu memerlukan biaya khusus, seperti halnya jasa SEO untuk jasa email marketing juga banyak Anda temukan.
3. Memanfaatkan mesin pencarian.
Ini merupakan cara mempromosikan website lebih mudah karena bisa dilakukan secara gratis tanpa biaya.
Dimana Anda hanya perlu memanfaatkan mesin pencarian untuk nantinya memudahkan masyarakat menemukan dan berdatangan melalui kata kunci yang dicari.
Membiarkan untuk website terindeks sehingga akan lebih mudah untuk ditelusuri oleh siapa saja.
4. Melakukan give away
Bila Anda sering mendapatkan penawaran seperti giveaway dalam sebuah promo, ini salah satu cara yang bisa dilakukan.
Cara ini bertujuan untuk menarik lebih banyak audiens dan memperkenalkan website secara bersamaan mengenai produk ataupun layanan. Bila dibandingkan dengan yang lain, metode giveaway memang terhitung lebih cepat dalam menarik banyak audiens.
Bila sudah banyak orang tertarik dengan giveaway, masuk untuk melihat website dan traffic mulai naik. Saatnya untuk menawarkan lebih banyak promo ataupun produk yang Anda miliki dengan lebih mudah.
Namun sebelum melakukan metode yang satu ini, pastikan perencanaan matang dan strategi harus sesuai dengan harapan supaya lebih maksimal hasilnya.
5. Melalui media sosial
Mulai dari facebook, twitter, instagram, dan masih banyak lagi lainnya bisa dimanfaatkan untuk mempromosikan sebuah website.
Misalnya dengan facebook pages yang bisa membuat profil dalam situs dan kemudian bisa menciptakan interaksi dengan para audiens.
Cara ini bisa membangun reputasi perusahaan pula, selain itu berbagai fitur yang memudahkan sudah ada banyak dalam media sosial.
Begitu pula pada twitter, misalnya pada twitter card yang bisa membantu postingan untuk lebih sempurna dengan fitur ini.
Mulai dari cuitan pendek namun memberikan arahan user untuk pergi melihat video, gambar, ataupun konten dalam website yang sudah dipersiapkan sebelumnya secara matang.
Tidak beda pula pada instagram, sudah banyak pengguna pada media sosial ini sehingga hasil akan lebih efektif bila Anda memanfaatkan.
6. Konten youtube
Tidak berbeda dengan cara melalui media sosial seperti sebelumnya, youtube juga bisa menjadi salah satu pilihan Anda. Dimana cara membagikan video menarik melalui akun tersebut ternyata dinilai cukup efektif.
Bahkan sudah ada banyak contohnya para pengusaha baru maupun lama berhasil melalui promosi dengan youtube konten. Jangkauan yang lebih luas akan memberikan kemudahan lagi bagi Anda dalam menjaring banyak orang.
Alasan Kenapa Harus Paham Cara Mempromosikan Website
Dalam promosi perusahaan, personal, produk, jasa ataupun lainnya memang perlu strategi baik yang harus dipahami. Sekalipun menggunakan website yang terbilang cukup mudah dilakukan oleh siapa saja orangnya.
Namun sadar tidak sadar jika hal itu hanya dilakukan secara sekedar pasti akan memberikan hasil yang tidak terlalu besar.
Apalagi ada trik yang bisa ditiru untuk memaksimalkan traffic pengunjung dengan tujuan utama adalah branding produk dan penjualan banyak.
Supaya lebih berkembang dan bertahan dalam banyaknya persaingan, tentu website harus berbeda dengan lainnya. Gencar melakukan berbagai strategi promosi, berbagai metode sampai dengan peningkatan yang diharapkan sesuai.
Seperti yang telah dikatakan diatas, jumlah pengunjung sampai dengan siapa saja yang dijangkau itu bisa diatur melalui tools website.
Apalagi tidak adanya batasan untuk memaksimalkan hal tersebut dalam ruang promosi website untuk dijadikan alat marketing. Semua akun bisa dengan mudah melakukan, memaksimalkan dan mengolah website sedemikian rupa.
Sebenarnya jika ditarik kesimpulan, semua usaha yang dilakukan pada sebuah website itu hanya memiliki satu tujuan yaitu meningkatkan traffic pengunjung sebanyak-banyaknya seperti apa yang diharapkan.
Contohnya saja Anda memiliki toko online fashion, sekalipun banyak website yang menawarkan produk sama tentu Anda harus mencari supaya audiens masuk dan tertarik dengan apa yang sudah diolah dalam website. Promosi itulah yang akan memberikan manfaat bagi kenaikan traffic dan otomatis pada penjualan.
Kendala Dalam Mempromosikan Website Usaha Anda
Apakah cara mempromosikan website bisa dilakukan sendiri tanpa perlu menyewa jasa ahli? Sebenarnya siapapun Anda bisa mengelola namun pasti tidak semaksimal ketika dikelola oleh tim ahli khusus.
Misalnya saja dalam jasa SEO yang akan membuat website Anda lebih banyak pengunjung, mendapatkan nomor 1 di mesin pencarian, sampai dengan penjualan banyak.
Dalam kenyataannya untuk meraih itu semua tidak mudah apalagi tanpa ilmu yang jelas. Sering kali para SDM awam akan mengalami kendala dalam mempromosikan website antara lain:
1. Traffic buruk
Ini yang tidak jarang dialami oleh perusahaan dengan SDM pengelola website yang belum berpengalaman.
Dalam kenyataannya memang ada berbagai tantangan dimana salah satunya traffic pengunjung yang buruk dan tidak sesuai dengan harapan.
Bisa dengan kata lain strategi yang digunakan tidak sesuai bahkan kurang maksimal dibanding perusahaan lainnya.
2. Rendahnya kualitas website
Landing page merupakan jangkar dari seorang internet marketer, jika tidak sesuai tentu akan mengalami masalah. Ada beberapa alasan kenapa website memiliki kualitas yang buruk atau rendah
Seperti misalnya karena desain yang tidak ramah dengan para pengguna internet, structure yang tidak bagus, sampai dengan kecepatan landing tidak sesuai.
3. Funnel iklan yang tidak menarik
Ini merupakan poin yang cukup penting, pengetahuan dalam dunia digital marketing memang harus luas untuk bisa menaikkan traffic pada sebuah website.
Salah satunya dengan funnel iklan yang tidak menarik, padahal itu menjadi salah satu senjata dalam mempromosikan website perusahaan Anda.
4. Copywriting yang kurang menarik
Ada banyak hal yang harus Anda cari sebelum masuk dalam dunia digital marketing yaitu cari, mulai pahami sampai dengan praktekkan.
Jika semua itu tidak diketahui secara baik tentu akan percuma. Seperti masalah copywriting pada sebuah website yang memang berpengaruh, bahkan ini termasuk dalam kendala promosi website jika memang tidak dipahami sedari awal.
Sebenarnya ada banyak ulasan mengenai cara mempromosikan website yang perlu untuk diketahui sebelum akhirnya Anda masuk dalam dunia tersebut.
Dari semua ulasan yang dikatakan diatas dapat disimpulkan jika dalam dunia usaha saat ini memang digital marketing bisa menjadi senjata paling ampuh, salah satunya website. Namun jika hal itu tidak dikelola secara baik, tidak dipahami strategi jitu yang harus dilakukan untuk menaikkan traffic rasanya percuma.
Makanya semua itu perlu pemahaman, jika tidak ingin bisa langsung serahkan pada jasa promosi website yang sudah professional, ahli, terpercaya sehingga hasil lebih maksimal.