Bisnis untuk mahasiswa dapat menjadi inspirasi menarik bagi masyarakat Indonesia. Terutama bagi kalangan mahasiswa yang sedang duduk di bangku perkuliahan. Meskipun masih berstatus mahasiswa yang belajar di kampus, tetapi mereka bisa kerja sampingan.
Pekerjaan yang benar-benar cocok untuk para mahasiswa dengan pertimbangan waktu agar tidak mengganggu jam perkuliahan di kampus. Maka dari itu, ada beberapa pilihan bisnis menarik yang bisa ditindaklanjuti oleh Anda sekalian para mahasiswa.
Tujuan utama bisnis untuk mahasiswa tentu saja mencari pengalaman sambil mendapatkan penghasilan uang. Dengan begitu, Anda dapat belajar hidup mandiri dengan mempraktikkan bisnis tersebut yang tetap menghasilkan uang.
Mengapa Mahasiswa Perlu untuk Berbisnis?
Sudah sedikit disinggung diatas bahwa mahasiswa berbisnis bertujuan untuk belajar menekuni sebuah usaha tertentu sekaligus mendapatkan uang. Jadi, proses belajar bisnis tersebut yang penting untuk para mahasiswa.
Sementara itu, uang yang dihasilkan dari berbisnis menjadi efek positifnya. Meskipun kenyataannya, mendapatkan uang itulah yang menjadi daya tarik utama. Apalagi untuk kalangan mahasiswa yang pastinya sangat membutuhkan uang.
Anda sebagai salah satu mahasiswa yang mungkin merantau dari kampung halaman memang dituntut untuk hidup mandiri. Jauh dari orang tua dan saundara menjadikan Anda menjadi manusia tangguh.
Apalagi uang saku bulanan yang dikirim berjumlah pas-pasan. Dengan kondisi seperti itu, harus ada solusi paling efektif agar dapat memecahkan masalah tersebut. Masalah keuangan untuk memenuhi kebutuhan hidup perantauan saat menjadi mahasiswa.
Solusinya adalah merintis dan menjalankan bisnis untuk mahasiswa. Sebuah bisnis khusus dan cocok dijalankan oleh kalangan mahasiswa yang tetap menguntungkan.
Meskipun keuntungan yang didapatkan mungkin tidak begitu besar, tetapi minimal bisa membantu mereka dalam mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari saat di perantauan. Oleh karena itu, banyak fenomena mahasiswa berkuliah sambil berbisnis.
Tentu saja bisnisnya harus legal, halal, dan menguntungkan. Selain itu, bisnis yang dijalankan tidak mengganggu waktu berkuliah. Dengan begitu, kuliah dan bisnis bisa berjalan beriringan tanpa mengganggu diantaranya.
Namun kenyataannya, hal tersebut sulit diwujudkan karena berbagai hal. Mulai dari pemilihan bisnis untuk mahasiswa yang kurang cocok, pemodalan, hingga tidak konsisten dalam mengelolanya.
Anda yang mungkin sekarang sudah mengalami sebagai seorang mahasiswa yang berbisnis tentu bisa merasakannya sendiri. Maka dari itu, perlu ada solusi juga untuk menangani semua masalah dan kendala tersebut.
Beragam Bisnis untuk Mahasiswa yang Menarik
Ada cukup banyak bisnis yang ditawarkan untuk kalangan mahasiswa. Anda bisa memilih salah satunya yang paling cocok. Setelah dipilih, bisa segera direncanakan untuk dapat membukanya dalam waktu dekat.
Namanya bisnis atau usaha tentu menjual produk tertentu dalam wujud barang atau jasa kepada masyarakat umum. Berikut, pilihan produk bisa Anda pilih dan jual dalam sebuah bisnis untuk mahasiswa yang menarik.
1. Kuliner
Produk kuliner bisa berupa beragam makanan dan minuman. Tentu saja produknya yang disukai banyak orang, sehingga saat dijual sangat laku. Ada begitu banyak produk kuliner yang bisa Anda pilih untuk dijual.
Mulai dari makanan kecil hingga makanan besar. Mulai dari minuman ringan hingga minuman yang harus diracik khusus. Sebagai contoh, Anda bisa menjual mie rebus atau goreng ekstra pedas yang sekarang banyak penggemarnya.
2. Pulsa dan Paket Internet
Produk yang satu ini juga sangat laku dijual di pasaran. Hal itu dikarenakan banyak orang memiliki gadget atau smartphone dengan fasilitas internet di dalamnya. Tanpa adanya pulsa atau paket data internet, tidak mungkin bisa memanfaatkannya.
Maka dari itu, silahkan Anda memilih bisnis untuk mahasiswa yang satu ini karena cukup bagus prospek ke depannya. Lagipula, tidak perlu modal besar untuk bisa merintis bisnis penjualan pulsa dan paket internet ini.
Baca Juga : 6+ Cara Agar Bisnis Pulsa Menjadi Sukses
3. Fashion
Fashion bisa diartikan pakaian atau busana dengan beragam pernak-perniknya. Produk fashion juga tidak kalah menariknya untuk dijual di pasaran karena banyak orang membutuhkannya.
Secara umum, pakaian merupakan salah satu kebutuhan primer atau pokok manusia. Oleh karena itu, pakaian dibutuhkan untuk dipakai sehari-hari. Tentu saja produk fashion yang dijual harus lebih menarik dan sedang trending saat ini.
4. Bisnis Online
Bisnis untuk mahasiswa yang satu ini hingga sekarang semakin maju dan berkembang. Bukan hanya produsen atau pemilik modal besar saja yang bisa berbisnis online. Anda yang mempunyai modal kecil juga bisa melakukannya dengan cara reseller atau sejenisnya.
Ada beragam produk yang bisa ditawarkan di bisnis online. Namun perbedaannya, semua produk tersebut dijual dan ditawarkan secara online di dunia maya. Mungkin melalui situs atau website, sosial media, dan aplikasi digital lainnya.
Baca Juga : Ide Peluang Bisnis Online Paling Menguntungkan
5. Les Privat
Ada juga bisnis untuk mahasiswa yang menjual jasa les privat. Tentu saja Anda harus memiliki skill atau keterampilan tertentu seperti les yang ditawarkan. Misalnya, les privat mengemudi mobil, pelajaran sekolah, membaca Alquran, dan lain sebagainya.
Semakin banyak orang yang mengikuti les privat tersebut, maka semakin banyak uang bisa Anda dapatkan. Oleh karena itu, silahkan mengenal bakat dan kemampuan Anda masing-masing yang mungkin bisa dijadikan berbisnis menarik.
Kendala dan Solusi Bisnis untuk Mahasiswa
Untuk menjalankan sebuah bisnis, tentu harus ada banyak persiapannya. Semua itu perlu dilakukan agar bisnis tersebut berjalan dengan baik. Namun dalam prosesnya, sulit untuk menyiapkan segala sesuatunya tersebut.
Itulah salah satu kendala dalam berbisnis khususnya untuk kalangan mahasiswa. Selain itu, masih ada beberapa kendala lainnya yang harus dicarikan solusinya. Lalu, apa saja kendalanya dan bagaimana solusinya?
1. Kendala Bisnis untuk Mahasiswa
Beberapa kendala memang dipastikan ada dan harus dihadapi oleh para mahasiswa yang berbisnis tersebut. Berikut uraian selengkapnya.
1) Bisnis untuk Mahasiswa Adalah Modal Uang
Inilah kendala utama bisnis bagi mahasiswa karena hampir dialami oleh para calon pebisnis. Mereka ingin berbisnis, tetapi terkendala modal uang yang belum mencukupi. Modal uang itu dibutuhkan untuk membeli dan menyiapkan segala perlengkapan.
Anda bisa saja berbisnis dengan modal uang pas-pasan. Namun demikian, tentu harus disesuaikan dengan produk yang dijual. Misalnya, produk barang yang dijual tentu membutuhkan modal lebih banyak dibandingkan produk jasa.
2) Tempat
Anda yang ingin merintis bisnis untuk mahasiswa, tetapi belum ada tempat atau lokasinya. Hal tersebut juga termasuk kendala dalam berbisnis. Hal itu dikarenakan harus memilih tempat berjualan yang strategis serta cukup murah untuk disewa atau dikontrak.
Oleh karena itu, memang harus dicari tempat berbisnis yang benar-benar strategis untuk berjualan produk tertentu. Anda bisa mencari bantuan kepada orang terdekat atau pihak lain yang lebih berpengalaman dalam berbisnis.
3) Sumber daya
Jangan menyelepekan sumber daya saat ingin berbisnis karena bisa menjadi kendala yang sulit dicarikan solusi. Sumber daya dapat diartikan bahan-bahan yang digunakan dalam menjual produk tertentu. Selain itu, sumber daya juga bisa berwujud manusia atau pekerja.
Sebenarnya, Anda bisa berbisnis seorang diri tanpa bantuan orang atau pihak lain. Namun dalam prosesnya, bisnis semakin tumbuh dan Anda sangat membutuhkan sumber daya yang ada. Oleh karenanya, harus dipenuhi kebutuhan tersebut karena cukup penting.
2. Solusi Efektif Bisnis untuk Mahasiswa
Setelah mengetahui beberapa kendala secara umum dalam bisnis mahasiswa, Anda juga harus mengenal solusinya. Siapa tahu dalam waktu dekat ini Anda ingin merintis bisnis kecil-kecilan, sehingga harus menyiapkan segala sesuatunya.
Tidak terkecuali, harus siap jika masalah atau kendala datang saat berbisnis. Maka dari itu, harus mengetahui solusinya agar nantinya tidak panik dan dapat menangani semuanya dengan efektif. Berikut solusi efektif berbisnis yang perlu Anda ketahui.
1) Mencari Modal Uang yang Aman
Anda yang sangat membutuhkan modal uang untuk berbisnis pasti merasa bingung. Apalagi jika Anda belum berpengalaman dalam mencari pinjalan modalnya. Untuk mencari modal berbisnis, direkomendasikan yang paling aman dulu.
Mulailah dengan menggunakan uang sendiri dari tabungan atau simpanan lainnya. Jika dirasa belum mencukupi, Anda bisa menjual aset milik sendiri, seperti kendaraan bermotor, personal computer, atau yang lainnya.
Jika masih belum mencukupi dijadikan modal bisnis untuk mahasiswa, silahkan meminjam kepada orang lain. Direkomendasikan untuk meminjam uang dari orang terdekat, seperti saudara, teman, rekan kerja, atau tetangga dekat.
Mereka tidak mungkin memberikan bunga pinjaman kepada Anda karena termasuk orang dekat. Selain itu, waktu pengembalian modal uangnya juga bisa lebih fleksibel, sehingga tidak memberatkan Anda.
Kecuali, Anda meminjam modal usaha dari bank atau koperasi yang harus menggunakan jaminan tertentu. Selain itu, ada bunga pinjamannya dan harus dicicil tiap bulan pengembaliannya. Jadikan hal tersebut langkah terakhir saat meminjam modal uang.
2) Menemukan Tempat Bisnis untuk Mahasiswa di Dunia Maya
Anda yang kesulitan menemukan tempat berbisnis di dunia maya, seperti dalam wujud toko, kios, ruko, lapak, atau yang lainnya. Silahkan mencari tempatnya di dunia maya dalam wujud situs, website, dan akun sosial media.
Dengan kata lain, Anda direkomendasikan berbisnis online yang hingga sekarang masih tumbuh pesat. Apalagi bisnis mahasiswa yang lebih dekat dengan teknologi gadget dan internet sangat disarankan menggeluti bisnis online.
Dengan begitu, Anda tidak perlu pusing mencari tempat berjualan di dunia nyata. Silahkan membuat situs atau website yang menarik sebagai tempat berjualan online. Selain website, Anda juga dapat mengoptimalkan beragam akun sosial media untuk bisnis online.
Bahkan, Anda bisa menggunakan beragam aplikasi sosial media terkini yang sedang trending untuk menjual banyak produk seperti diinginkan. Jadi, berbisnis online memang lebih praktis dan mudah untuk kalangan mahasiswa.
3) Memaksimalkan Sumber daya Pribadi
Maksudnya, Anda bisa memaksimalkan dan mengoptimalkan seluruh sumber daya milik sendiri untuk berbisnis. Tidak perlu menggunakan, meminjam, apalagi membeli sumber daya milik orang lain yang belum tentu cocok.
Perlu diingat bahwa bisnis untuk mahasiswa yang Anda geluti merupakan pilihan pribadi dan sudah direncanakan serta dipikirkan secara matang. Dengan begitu, semua kebutuhan sumber daya dalam berbisnis juga bisa mengambil milik sendiri.
Misalnya, Anda yang berbisnis warung nasi goreng dengan modal pas-pasan. Semua perlengkapan dan bahan sudah disiapkan. Tempat untuk berjualan nasi gorengnya juga sudah disiapkan. Selanjutnya, Anda bisa mulai bisnis tersebut.
Pada awalnya, mungkin sedikit yang membeli nasi goreng tersebut karena masih baru dan belum banyak dikenal orang. Maka dari itu, Anda dapat menanganinya sendiri dengan memasak dan menyajikan nasi goreng pesanan konsumen sendirian.
Sudah panjang lebar dijelaskan mengenai bisnis yang bisa digeluti oleh kalangan mahasiswa. Bisnis dengan modal uang kecil, produknya dibutuhkan banyak orang, dan tetap menghasilkan keuntungan. Jadi, silahkan menindaklanjuti bisnis untuk mahasiswa tersebut.