Cara Transfer OVO ke Dana Dengan Mudah dalam Hitungan Menit

Cara Transfer OVO ke Dana Dengan Mudah dalam Hitungan Menit

Cara transfer OVO ke Dana menjadi salah satu cara memindahkan saldo antar ewallet terkenal di Indonesia. Keduanya menjadi dompet digital paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia.

Karena dianggap memudahkan berbagai transaksi atau pembayaran secara digital. Selain menyediakan ragam fitur menarik, tidak banyak orang yang tahu keduanya bisa memindahkan antara ewallet satu dengan lainnya.

Biasanya seseorang memindahkan saldo dompet digital OVO ke Dana, terkait dengan cara pembayaran di platform belanja online.

Tidak semua platform e-commerce tersebut mendukung pembayaran menggunakan OVO begitu juga sebaliknya. Sebagian masyarakat masih merasa bingung dengan cara transfer OVO ke Dana.

Untuk itu, melalui pembahasan kali ini kami akan berbagi sejumlah langkah mudah agar bisa melakukan transaksi antar dompet digital.

Cara Transfer OVO ke Dana

Tidak hanya bertujuan untuk pembayaran di platform belanja online, ada sejumlah alasan lainnya banyak orang melakukannya. Misalnya untuk memindahkan saldo ke Dana karena dianggap lebih mudah digunakan.

Atau karena ingin melakukan pembayaran ke Dana, dan sejumlah alasan lainnya. Anda bisa melakukannya dengan mengikuti beberapa langkah cara transfer OVO ke Dana seperti berikut ini;

1. Menggunakan OVO Premier

Seperti pengguna ketahui OVO memang menyuguhkan versi premium, dengan beberapa keunggulan yang ditawarkan. Bisa melakukan transfer ke sesama pengguna OVO secara gratis tanpa biaya admin.

Limit saldo mencapai 20.000.000,00, serta masih banyak keunggulan lain yang ditawarkan. Sedangkan cara transfer OVO ke Dana, silahkan ikuti beberapa langkahnya.

  • Buka aplikasi Dana terlebih dahulu
  • Kemudian tap pilihan ‘Isi saldo‘ pada halaman utama
  • Tap opsi ‘Tampilkan semua bank
  • Lalu pilih bank Permata sebagai perantara terhubung dengan OVO
  • Salin kode bank tersebut yakni ‘8528‘ kemudian tulis nomor hp yang terdaftar di Dana
  • Buka aplikasi OVO
  • Klik transfer pada halaman utamanya
  • Pilih ‘Rekening Bank
  • Masukkan kode yang sebelumnya sudah didapatkan, untuk minimal pengirimannya adalah 10.000
  • Perhatikan kembali inisial nama penerimanya, jika sudah benar Anda bisa mengklik ‘Transfer
  • Isi kolom yang muncul dengan Pin OVO yang digunakan

Setiap transaksi yang dilakukan akan dikenakan biaya admin sebesar 2.500 dan biaya ini flat, berapapun jumlah nominalnya biayanya tetap sama.

Selain menggunakan cara di atas, ada beberapa cara transfer OVO ke Dana lainnya, tanpa menggunakan OVO Premier.

2. Menggunakan Rekening Bank

Tidak jauh berbeda dengan sebelumnya, tapi melalui cara ini Anda tidak perlu melakukan upgrade ke OVO premier cukup menggunakan versi Club juga sudah cukup.

Bagi sebagian orang melakukan upgrade memang tidak terlalu penting. Yang lebih penting adalah dompet digital tersebut bisa mempermudah proses transaksi secara online. Untuk melakukan pengiriman dengan rekening bank;

  • Silahkan buka aplikasi Dana pada ponsel yang digunakan saat ini
  • Klik opsi ‘Kirim
  • Klik ‘Kirim ke Bank
  • Setelah itu, ‘Tambah Rekening Bank Baru
  • Masukkan kode transaksi dari OVO via bank CIMB Niaga ‘8099
  • Kemudian tambahkan nomor telepon yang terdaftar di Dana di belakang kode tersebut. Contohnya; 8099087766889923
  • Pilih ‘Lanjut
  • Nantinya akan muncul ‘Ambil jalan pintas yuk!’
  • Kemudian pilih ‘Coba pakai sekarang‘, hal ini perlu dilakukan dan jika tidak maka transaksinya akan gagal
  • Masukan jumlah saldo yang ingin dikirimkan, dengan minimal pengiriman 10.000
  • Konfirmasi pembayaran dengan klik ‘Bayar
  • Masukkan kode PIN
  • Jika berhasil maka saldo akan berkurang dan berpindah ke Dana

Langkah-langkahnya tidak jauh berbeda dengan sebelumnya. Jadi, pengguna OVO akan lebih mudah untuk melakukan transfer menggunakan cara transfer OVO ke Dana di atas.

3. Menggunakan Fitur Tarik Saldo

Selain menggunakan sejumlah cara di atas, pengguna juga bisa memanfaatkan fitur ‘Tarik Saldo‘ untuk memindahkan uang ke aplikasi Dana. Silahkan dipahami dengan baik setiap langkah, agar berhasil melakukan penarikan.

  • Buka aplikasi Dana menggunakan ponsel dan akun pribadi
  • Kemudian pilih fitur ‘Lihat Semua
  • Klik ‘Tarik Saldo
  • Masukkan nominal uang yang ingin Anda kirimkan, dengan nominal 10.000
  • Dalam opsi pemilihan bank pilih ‘CIMB Niaga‘, jangan sampai salah pilih. Karena dapat menggagalkan proses transaksinya
  • Masukkan kodenya ‘8099
  • Dan tulis nomor telepon yang terdaftar di belakang kode tersebut
  • Berikutnya, akan muncul laman untuk mengonfirmasi transaksi tersebut maka pilih ‘Tarik Saldo
  • Silahkan cek secara keseluruhan dan pastikan tidak ada yang keliru dalam data tersebut
  • Pilih ‘Tarik Saldo
  • Masukkan PIN
  • Tunggulah hingga prosesnya selesai

Menggunakan cara transfer OVO ke Dana di atas, juga bisa Anda lakukan untuk melakukan transfer secara sebaliknya. Dalam proses pengirimannya pengguna harus memenuhi sejumlah syarat agar proses transaksinya berhasil dilakukan.

Syarat Transfer OVO ke Dana

Pada umumnya setiap dompet digital sudah diawasi oleh OJK, baik platform digital dalam pembahasan kali ini. Juga Gopayz shopeepay, dan dompet digital lainnya.

Saat melakukan transaksi menggunakan OVO pengguna lebih baik upgrade terlebih dahulu ke premium. Karena bisa lebih memudahkan proses transaksi dan mendapatkan banyak keuntungan lainnya.

Selanjutnya penggunanya juga harus melakukan transfer uang minimal 10.000. Apabila kurang dari nilai minimal tersebut maka proses transaksi tidak akan bisa dilakukan.

Baca Juga : 7 Daftar Aplikasi Transfer Uang Lewat HP, Keuntungan dan Resiko

Penyebab Transaksi Gagal

Seperti sudah kami bahas di atas, transaksi akan gagal apabila pengguna mengirim uang di bawah nominal 10.000. Pastikan untuk mengirim saldo di atas angka tersebut.

Selain itu, usahakan agar jaringan yang digunakan dalam keadaan stabil. Karena jaringan yang tidak stabil bisa mengganggu proses transaksi dan membuatnya gagal. Usahakan untuk mencari tempat dengan jangkauan jaringan terbaik.

Tidak hanya disebabkan oleh dua faktor tersebut, penyebab lainnya aplikasi dalam keadaan error. Ya, biasanya tidak jarang aplikasi-aplikasi tersebut mengalami perbaikan pada suatu masa.

Dan langkah untuk mengatasinya, Anda hanya perlu bersabar menunggu masa perbaikan tersebut selesai. Jika masalah tersebut dianggap terlalu lama lebih dari batas waktu 24 jam, silahkan hubungi pihak Call Center dari aplikasi tersebut.

Cara Mudah Memperlancar Transfer

Selain pembahasan di atas, ada sebagian orang bertanya-tanya bagaimana cara transfer OVO ke Dana dengan mudah juga cepat. Yakni dengan menghindari sejumlah penyebab gagalnya transaksi.

Dan lebih baik menggunakan pengiriman via bank Permata seperti cara pertama yang sudah kami bahas di atas. Untuk melakukannya, pengguna juga tidak perlu memiliki akun bank Pertama terlebih dahulu.

Bank yang sudah di atas, hanya menjadi sebuah perantara saja bukan harus memiliki akun rekeningnya secara langsung. Pengguna hanya membutuhkan kodenya saja supaya bisa melakukan transaksi tersebut dengan mudah.

Silahkan gunakan sejumlah cara yang Anda anggap mudah, tapi kami sarankan untuk menggunakan cara yang pertama. Jika tidak berhasil silahkan beralih ke langkah pengiriman lainnya.

Pastikan agar mengikuti setiap langkahnya dengan baik dan secara runtut. Sehingga cara transfer OVO ke Dana bisa bekerja secara maksimal dan berhasil dengan baik.

Baca Juga : Pengertian Split Payment, Cara Kerja dan Contohnya

Bagikan:

Tags

Rita Elfianis

Menyukai hal yang berkaitan dengan bisnis dan strategi marketing. Semoga artikel yang disajikan bermanfaat ya...

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.