16 Karakter Wirausaha Jika Ingin Sukses Berbisnis

16 Karakter Wirausaha Jika Ingin Sukses Berbisnis

Karakter wirausaha adalah sebuah sikap atau kepribadian yang harus dimiliki seseorang yang terjun dalam dunia usaha. Mental seorang pengusaha jelas berbeda dengan mental karyawan karena dari segi tantangannya.

Seorang wirausaha kerap kali gagal dalam membangun dan menjalankan bisnisnya karena tidak siap mental. Masih banyak orang yang berpikir kalau menjadi pengusaha maka memiliki lebih banyak waktu, tidak terikat jam kerja dan lainnya.

Padahal justru Anda yang bergerak sebagai pemilik harus bekerja lebih keras agar bisa bersaing dan mempertahankan bisnisnya. Tidak ada kata santai karena seorang pengusaha harus terus berjuang agar apa yang dikerjakan bisa membuahkan hasil terbaik.

Maka penting bagi pengusaha memiliki karakter wirausaha seperti disiplin, jujur, bertanggung jawab, pekerja keras dan lainnya.

Dengan karakter ini memang tidak memberikan jaminan kesuksesan namun membuat Anda lebih siap. Siap dalam menghadapi berbagai kemungkinan, tidak hanya siap sukses namun juga siap gagal.

Baca Juga : Pengertian Kewirausahaan

16 Karakter Seorang Wirausaha Agar Sukses Sebagai Pebisnis

16 Karakter Seorang Wirausaha Agar Sukses Sebagai Pebisnis

Menguasai 16 karakter seorang wirausahawan andal menjadikan Anda sebagai wirausahawan yang lebih siap mental. Hal ini membuka peluang kesuksesan lebih besar dengan semangat tinggi agar mimpi bisa tercapai.

1. Disiplin

Menjadi seorang wirausahawan atau pebisnis bukan berarti bekerja semau Anda sendiri. Dibutuhkan karakter wirausaha disiplin sebagai pondasi awal dan paling dasar untuk membangun mental pebisnis.

Disiplin yang dimaksud adalah keteraturan dalam melaksanakan pekerjaan meskipun diatur serta diurus sendiri. Misalnya jam buka toko pukul 07.00 setiap hari maka harus selalu dilakukan dan tidak boleh lebih meskipun 07.15.

Dengan sikap disiplin akan membantu Anda menjadi lebih termotivasi dan bersemangat untuk mencapai tujuan. Seorang pengusaha harus bisa memimpin dirinya sendiri dengan melawan rasa malas dan lelah dalam diri.

Belajar karakter wirausaha disiplin dari hal-hal kecil misalnya bangun pagi harus tepat waktu. Buat jadwal kerja harian, atur waktu istirahat, tepat waktu saat janjian dengan klien dan masih banyak lainnya.

Meskipun Anda menjalankan bisnis sendiri namun tetap dibutuhkan waktu untuk bekerja secara profesional. Kalau sudah waktunya tutup toko atau kantor maka segera dilakukan agar tubuh bisa beristirahat.

2. Percaya Diri

Karakter wirausaha adalah sikap percaya diri terhadap kemampuan diri sendiri maupun dalam berbisnis. Seseorang perlu memiliki sikap percaya diri agar bisa terjun ke masyarakat dan bersaing terutama dalam dunia usaha.

Anda harus percaya kalau bisnis yang sedang dijalankan bisa sukses dan memberikan keuntungan. Jika dari awal tidak ada rasa percaya diri maka untuk apa bisnis tersebut terus Anda kerjakan.

Percaya pada kemampuan diri sendiri sehingga bisa mengambil keputusan secara bijak. Anda juga bisa melangkah tanpa adanya keraguan sedikitpun sehingga kesuksesan lebih nyata didepan mata.

Jika seorang wirausahawan tidak memiliki sikap percaya diri maka akan sulit untuk bisa bersaing. Meskipun produk barang atau jasa yang dimiliki sangat bagus namun akan kalah dengan mereka penuh kepercayaan diri.

3. Komitmen Tinggi

Seorang pebisnis harus memiliki salah satu karakter wirausaha yaitu berkomitmen tinggi. Maksudnya mampu bertanggung jawab atas perkataan maupun perbuatan yang sudah dilakukan.

Bagaimanapun kondisi bisnis yang sedang Anda kerjakan tetap dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Meskipun harus jatuh namun tidak ditinggalkan dan tetap berusaha memberikan yang terbaik agar bisa bangkit lagi.

Sikap ini sangat penting dan dibutuhkan mengingat berbagai godaan datang ketika seseorang sedang berwirausaha. Dengan memiliki komitmen membuat Anda lebih siap menghadapi berbagai kemungkinan di masa depan.

Komitmen juga mampu membuat Anda menjadi lebih percaya diri dalam setiap pengambilan keputusan. Dengan begitu setiap keputusan yang diambil memberikan dampak positif dan menguntungkan.

4. Selalu Bersyukur

Tahukah Anda kalau ternyata karakter seorang wirausaha unggul adalah ketika Anda selalu bersyukur. Bersyukur dalam keadaan bisnis yang baik-baik saja dan terus berkembang memang lebih mudah.

Namun jika keadaan sebaliknya seperti progres tidak sesuai harapan, mengalami kerugian dan lainnya. Tentu akan sulit untuk bisa menerima keadaan tersebut sehingga tidak mudah bersyukur.

Seorang pengusaha yang menanamkan karakter wirausaha satu ini akan jauh lebih mudah jalannya. Mampu mensyukuri berbagai keadaan sehingga membuat pekerjaan menjadi lebih ringan dan ikhlas.

Misalnya hari ini Anda mendapatkan keuntungan Rp 50.000 sedangkan kemarin Rp 100.000. Bersyukur memang tidak memberikan perubahan apapun namun membuat pikiran menjadi lebih tenang dalam menjalankan pekerjaan.

Pengusaha yang memiliki mental selalu bersyukur tidak akan pernah merasa sombong. Karena mendekatkan diri dengan Tuhan sehingga apapun yang terjadi selalu disyukuri.

5. Tidak Ada Kata Menyerah

Jika Anda melihat seorang wirausahawan terkesan santai saat bekerja namun tetap mendapatkan penghasilan. Padahal faktanya banyak tantangan, berbagai kegagalan dialami hingga banyak permasalahan kecil lainnya.

Memiliki karakter wirausaha pantang menyerah bukan berarti tantangannya tidak ada. Namun Anda mencoba merubah tantangan menjadi motivasi agar bisa melaluinya dengan baik.

Ketika berhasil menyelesaikan satu tantangan dianggap sudah melewati satu tahap kesuksesan. Tidak heran jika para wirausahawan menyukai tantangan dan menjadi terbiasa dengan keadaan tersebut.

Jika kesuksesan bisa didapatkan dengan mudah tentu tidak ada keseruan atau cerita dalam menggapainya. Dengan sikap pantang menyerah tersebut membuat sebesar apapun kendalanya pasti bisa dihadapi dan terselesaikan.

Dengan tantangan-tantangan kecil membuat karakter wirausaha pantang menyerah justru semakin meningkat. Membuat semangat juangnya lebih tinggi dan diharapkan kedepan tidak mengalami masalah yang sama.

6. Jujur

Jujur merupakan karakter wirausaha yang sangat penting dan memberikan dampak positif. Sifat jujur dalam hal ini adalah mau mengakui kemampuan diri sendiri, mengakui berbagai keadaan apakah sedang baik atau tidak.

Jujur terhadap pelayanan yang diberikan kepada konsumen serta jujur dalam berbagai prosesnya. Seorang konsumen lebih menyukai adanya kejujuran dalam promosi produk barang maupun jasa.

Misalnya alat pel baru dipromosikan dengan harga jual tinggi namun harus diberikan informasi juga tentang kekurangannya. Misalnya masih menggunakan cara manual, mudah rusak dan lainnya.

Dengan adanya informasi yang jujur tersebut membantu konsumen mempertimbangkan dalam membeli produk barang dan jasa. Sehingga hasil akhir dalam penjualan produk lebih bagus dengan review positif dari pembeli.

7. Kreatif

Memiliki karakter yang kreatif dan inovatif menjadi modal penting bagi seorang pengusaha. Dengan kreativitas membuat berbagai ide-ide baru muncul yang lebih unik, menarik, berbeda dan bisa diterima konsumen.

Ide kreatif tersebut dikembangkan untuk bisa membuat bisnis menjadi lebih baik dari saat ini. Apalagi jika ide tersebut disatukan dengan inovasi agar bisa menarik para calon konsumen.

Jadi wirausaha bukan sekedar tentang apa yang sedang trend atau segala sesuatu sudah ada di masyarakat. Anda perlu hadir dengan hal baru agar berbeda bahkan bisa mewujudkan bisnis tanpa ada pesaingnya.

Anda bisa mengasah karakter wirausaha satu ini dengan sering melakukan riset pasar. Memperhatikan apa yang sebenarnya dicari, dibutuhkan sekaligus menawarkan solusi dari bisnis Anda.

8. Siap dengan Risiko

Karakter wirausaha lainnya yaitu siap dengan berbagai kemungkinan dan risiko yang akan dihadapi. Perlu diketahui berwirausaha berarti Anda keluar dari zona nyaman karena berbagai risiko ada didepan mata.

Risiko ini wajar karena Anda mengambil langkah dari 0 kemudian dikembangkan untuk bisa dikenal masyarakat luas. Ada dua kemungkinan yaitu berhasil atau risiko gagal baik dari awal maupun di setiap prosesnya.

Seorang wirausaha harus berani mengambil risiko terberat sebagai salah satu karakter wirausaha. Jika nantinya bisnis Anda mengalami kegagalan terus menanggung kerugian maka harus siap.

Ketika Anda sudah memantapkan hati untuk mengambil risiko terburuk maka bisa lebih bersemangat dalam berjuang. Pada saat permasalahan datang akibat dari bisnis yang dijalankan maka bisa mengatasi dengan baik.

Tidak hanya sekedar menyelesaikan masalah yang sudah terjadi namun mendapatkan pengalaman berharga. Agar ketika nantinya ada permasalahan yang sama maka sudah memiliki cara terbaik untuk mengatasinya.

9. Kerja Cerdas

Wirausahawan harus memiliki pola pikir yang berbeda agar bisa menciptakan peluang dan bersaing dalam dunia bisnis. Maka dibutuhkan karakter wirausaha yang mampu bekerja secara cerdas.

Mengandalkan tenaga untuk bekerja terus menerus tanpa adanya inovasi serta solusi maka hasilnya tidak sebanding. Namun dengan bekerja mengandalkan pikiran sehingga bisa mencari celah secara cerdas mampu membawa Anda kepada kesuksesan.

Bekerja cerdas mampu memanfaatkan waktu, tenaga serta pikiran secara maksimal untuk mencapai hasil terbaik. Untuk bisa mendapatkan kecerdasan tersebut Anda harus banyak belajar dari pengalaman, buku, kisah orang lain maupun media lainnya.

Tingkatkan kemampuan berpikir Anda untuk mengasah pengetahuan sehingga bisa dimanfaatkan dalam dunia bisnis. Jika berhasil mengelola usaha secara cerdas maka tidak sulit bagi Anda sukses di usia muda.

10. Pekerja Keras

Seorang pengusaha memiliki karakter wirausaha pekerja keras dan tidak mengenal lelah. Terkadang menjadi seorang pengusaha membuat Anda harus rela bangun lebih pagi dan tidur lebih malam.

Bahkan ada yang tidak tidur sama sekali agar bisa mencapai target sesuai diharapkan. Sikap ini harus Anda pelajari agar mau berusaha keras dalam bekerja dan tidak mudah menyerah.

Perlu Anda ketahui untuk bisa mendapatkan hasil maka harus ada pengorbanan yang diberikan. Begitupun dalam bisnis Anda mengorbankan waktu, tenaga, pikiran dan modal dengan harapan bisnisnya bisa berkembang.

11. Bisa Bekerja dengan Orang Lain

Secara dasar manusia merupakan makhluk sosial yang saling bergantung dengan makhluk lainnya. Namun Anda juga harus memahami kalau tidak semua orang bisa diajak bekerja sama dan menjalin hubungan baik.

Wirausahawan harus memahami hal ini sehingga bisa menerima apapun yang dihadapi tentang orang lain. Maka dibutuhkan karakter wirausaha yang mampu bekerja dengan orang lain siapapun itu.

Anda harus memiliki sikap terbuka dan berpikir kalau siapa saja memiliki peluang untuk bekerja sama. Jangan memandang status, pendidikan, penampilan seseorang karena kerja sama bisa dalam banyak bidang.

Dengan menganggap semua orang bisa diajak kerja sama, membuat Anda tidak akan merendahkan orang lain. Menjalin hubungan yang baik dengan harapan suatu saat orang tersebut bisa menjadi rekan kerja.

12. Selalu Belajar

Sifat wirausaha yang tangguh adalah ketika seseorang terus mau belajar berbagai hal baru dalam hidupnya. Bukan sekedar tentang pekerjaan namun berbagai hal lainnya yang mampu meningkatkan pengetahuan dan pengalaman.

Investasi terbaik adalah investasi otak dengan cara mengisinya tentang berbagai jenis pengetahuan. Bisa dengan cara membaca buku, sharing dengan pebisnis sukses lain, mencari informasi di internet serta banyak lainnya.

Karakter wirausaha yang memiliki keinginan untuk selalu belajar merasa kalau pengetahuannya tidak seberapa. Hal inilah sebagai pemicu orang tersebut agar bisa menjadi lebih baik, lebih berkualitas dan lebih sukses.

Belajar juga bukan hanya dari orang-orang hebat namun bisa juga belajar dari orang-orang sekitar. Contoh pedagang kaki lima, Anda bisa belajar bagaimana cara promosi produk dan bertahan dari banyaknya pesaing.

13. Berani Mencoba

Karakter wirausaha lainnya adalah keberanian dalam mencoba peluang meskipun sangat kecil. Jika wirausahawan tidak berani mencoba maka tidak akan bisa sukses seperti pebisnis lainnya.

Namun dalam mencoba berbagai peluang mereka tidak melakukan dengan ceroboh dan penuh pertimbangan. Anda harus berani mencoba hal baru namun dipertimbangkan risiko serta keuntungannya bagaimana.

Jika sudah tahu tidak ada peluang sama sekali namun tetap nekat mencoba maka sama saja menjemput kegagalan. Jadi berani mencoba peluang baru dengan perencanaan matang agar risikonya bisa diminimalkan.

Namun kalau risikonya jauh lebih besar akan lebih baik jika tidak dicoba sama sekali. Cari hal-hal baru yang memang menarik dan berpeluang besar untuk mengembangkan bisnis Anda.

14. Belajar Dari Pengalaman

Belajar bisa dilakukan dengan berbagai cara misalnya menempuh pendidikan formal, ikut seminar, dari internet, kursus. Bahkan juga bisa belajar dari pengalaman yang sudah pernah dilakukan sebelumnya.

Misalnya ketika Anda mengalami kegagalan dalam bisnis karena ditipu rekan kerja atau karyawan. Dengan karakter wirausaha yang selalu ingin belajar maka Anda tidak akan menyerah pada keadaan tersebut.

Pengalaman penipuan tersebut bisa diambil hikmahnya dan dipelajari sebab akibat sampai hal tersebut terjadi. Kedepannya Anda bisa membuat sistem agar karyawan tidak bisa melakukan kecurangan atau bisa dideteksi dini.

Intinya dari pengalaman tersebut jika Anda pernah gagal maka tidak akan mengulangi kegagalan yang sama.

15. Menyukai Proses

Salah satu karakter wirausaha yang perlu dikembangkan adalah sikap yang menyukai sebuah proses. Sebagai pengusaha jika hanya fokus ke hasil maka akan membuat Anda menjadi mudah menyerah dan tidak akan berhasil.

Kembangkan karakter yang suka akan setiap proses karena tidak ada kesuksesan secara instan. Menghargai proses merupakan hal penting untuk membangun semangat dan terus memotivasi diri sendiri.

Karakter wirausaha yang baik jangan fokus ke hasil akhirnya namun dari proses tersebut bisa belajar bagaimana sebuah perjalanan dimulai. Anda bisa membandingkan saat pertama kali mulai dengan keadaan saat ini.

Meskipun mungkin belum berhasil namun sudah jauh lebih baik dibandingkan awal mulai. Artinya proses Anda mengarah ke hal positif sehingga bisa dipertahankan atau dikembangkan agar tujuan bisa tercapai.

16. Fokus Pada Masa Depan

Wirausahawan memiliki pemikiran untuk selalu berorientasi ke masa depan lebih baik. Lebih suka memikirkan bagaimana cara mencari peluang agar sukses dan bisnis apa yang cocok untuk dilakukan.

Jika Anda hanya memiliki pemikiran untuk saat ini saja maka sebaiknya segera lakukan perubahan. Karena cara berpikir seperti ini membuat Anda tidak akan pernah bisa berkembang bahkan menjadi wirausaha.

Menyadari kalau kegagalan dimasa lalu adalah sebuah kesalahan dan tidak perlu terlalu disesali. Namun dijadikan semangat agar kedepannya bisa lebih baik dari sekarang meskipun ada banyak kesulitan yang harus dihadapi.

Jadikan kekurangan serta kesalahan sebagai pembelajaran sehingga tidak perlu terlalu merasa bersalah. Yang harus dilakukan adalah menjadi pribadi versi lebih baik dibandingkan jaman dulu.

Menjadi wirausahawan bukan berarti memiliki kebebasan sepenuhnya namun justru membuat Anda memiliki mental pejuang.

Dengan mempelajari karakter wirausaha membuat Anda menjadi lebih siap terhadap berbagai kemungkinan yang akan dihadapi.

Baca Juga : 10 Faktor Keberhasilan Wirausaha Patut Dipahami

Bagikan:

Tags

Rita Elfianis

Menyukai hal yang berkaitan dengan bisnis dan strategi marketing. Semoga artikel yang disajikan bermanfaat ya...

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.