Apa itu Backlink Dofollow? Manfaat, Pengaruh dan Kelebihannya

Apa itu Backlink Dofollow Manfaat, Pengaruh dan Kelebihannya

Berbicara mengenai dunia SEO, peran penting backlink sangatlah dibutuhkan, salah satunya backlink dofollow.

Secara umum backlink sendiri merupakan proses memberikan link atau tautan ke dalam situs dengan cara anchor text tertentu.

Seperti yang dikatakan sebelumnya bahwa backlink dofollow mempunyai peran penting, oleh sebab itu kita akan akan membahasnya secara rinci.

Apalagi untuk Anda yang baru mempelajari SEO atau Search Engine Optimization, tentu sangat membutuhkan informasi ini.

Apa Itu Backlink Dofollow?

Apa Itu Backlink Dofollow

Sebelum beranjak terlalu jauh ke pemahaman backlink jenis dofollow, ada baiknya Anda memahami backlink secara umum terlebih dahulu.

Seperti dikatakan sebelumnya bahwa backlink adalah link yang akan diberikan dari website lain untuk mendukung website tertentu.

Disimpulkan bahwa backlink yang memuat hyperlink tersebut akan digunakan untuk mengarahkan pembaca website satu ke website lainnya.

Sehingga, fungsi backlink memberikan tanda kepada Google bahwa website yang di-backlink tersebut memiliki kualitas baik karena adanya referensi.

Backlink dofollow adalah sebuah backlink yang memberikan izin untuk diikuti oleh search engine.

Dengan kata lain, backlink jenis dofollow akan memberikan kunjungan kepada situs yang ditautkan di dalamnya.

Manfaat Backlink Dofollow

Manfaat backlink jenis dofollow akan Anda jumpai pada rilisan pencarian Google, dimana link dofollow tersebut akan diproses sebagai backlink yang bernilai sangat tinggi.

Hal itu dikarenakan robot mesin pencarian akan memasukan web Anda dalam perhitungan posisi SERP.

Manfaat adanya backlink ini adalah sebagai berikut:

1. Sebagai Bangunan Otoritas Website

Manfaat pertama yang akan dijumpai adalah sebagai bangunan otoritas website pada search engine.

Akan tetapi, Anda juga perlu mempertimbangkan dari adanya kualitas konten yang sesuai dengan website yang dimiliki.

Cara ini akan memberikan indikasi pada Google yang kemudian digunakan untuk memberikan otoritas terhadap web supaya bisa masuk di halaman 1 pencarian.

Konten pendukung yang bermanfaat pada web juga akan membangun otoritas di hati pengunjung.

Ditambah jika backlink dofollow yang Anda miliki mempunyai kualitas baik, maka tanpa sadar tentu hal tersebut akan sangat menguntungkan SEO dalam website.

Dengan begitu, konsumen akan tertarik untuk mengunjungi website yang dibangun tersebut.

2. Sebagai Sumber Rujukan

Manfaat kedua yang perlu diketahui yaitu sebagai sumber lalu lintas rujukan.

Hal itu karena pada dasarnya tidak semua lalu lintas website tersebut akan berasal dari pencarian dari Google, Bing dan mesin pencarian lainnya.

Karena lalu lintas rujukan bisa juga digunakan sebagai sumber lalu lintas traffic.

Banyaknya pengunjung pada website yang menekan backlink dofollow ini akan memberikan arahan ke website yang Anda miliki.

Ditambah backlink dofollow yang mempunyai kualitas tinggi pada sebuah website akan memberikan banyak lalu lintas rujukan.

Hal tersebut tidak hanya berguna untuk membantu SEO pada situs tersebut saja, akan tetapi juga mendongkrak kualitas SEO website Anda.

3. Sebagai Sumber Daya Backlink dan Direktori

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa internet merupakan salah satu sumber data besar yang akan terus mengalami pertumbuhan, sehingga akan selalu diakses untuk sumber informasi.

Dengan begitu, jika Anda mendapatkan backlink berkualitas tinggi maka bermanfaat untuk membuat direktori dan situs sumber daya terkemuka dapat membantu mengarahkan traffic ke situs web yang Anda miliki.

Internet tidak akan berhenti untuk diakses sebagai media informasi.

Oleh sebab itu, jika Anda mendapatkan backlink jenis dofollow yang mempunyai kualitas tinggi itu akan membantu situs menjadi terkemuka sekaligus menjadi lalu lintas yang menguntungkan selama bertahun-tahun.

4. Meningkatkan Brand pada Website

Manfaat selanjutnya yang ditemukan pada backlink dofollow adalah untuk meningkatkan kekuatan dari brand website.

Bayangkan saja, jika seseorang membaca konten yang dibuat, dengan cepat bisa mengidentifikasi backlink yang terlihat dalam konten tersebut.

Ditambah ketika pengunjung melihat adanya nama brand besar yang terhubung pada konten website tersebut, maka secara otomatis akan membantu meningkatkan kekuatan pada brand.

Dengan begitu, semua akan memberikan timbal balik yang positif.

Pada dasarnya bahwa fokus utama dari backlink dofollow yaitu meningkatkan posisi pencarian website pada mesin pencarian.

Akan tetapi hal tersebut tidak hanya bisa dimanfaatkan itu saja karena buktinya bisa juga berperan untuk pengembangan sebuah brand website.

5. Sebagai Hubungan Situs yang Berkualitas

Jika ada seseorang yang melihat atau membaca konten pada website Anda, secara tidak langsung mereka akan melihat sebuah rujukan backlink ke sumber pembuatannya.

Sehingga nantinya ada peluang yang sangat bagus mereka akan mengklik backlink tersebut.

Akan tetapi, bukan berarti semakin banyaknya backlink jenis dofollow membuat website selalu berada di halaman pertama pencarian Google.

Itu dikarenakan adanya banyak faktor lain yang menentukan, seperti kualitas tulisan, gambar, niche artikel, persaingan dan lainnya.

6. Membangun Hubungan Baru

Manfaat selanjutnya yaitu mampu membantu dalam membangun hubungan baru.

Ketika pembaca menemukan sebuah tautan Anda di situs web atau direktori lain, maka pembaca tidak mungkin tidak menekan tautan tersebut untuk memastikan seseorang dibalik konten tersebut.

Bisa jadi beberapa pembaca akan mendaftar untuk bisa mendapatkan bulletin Anda, dan mungkin beberapa dari pembaca juga akan menyukai website tersebut dengan melakukan tindakan menyukai ataupun berlanggan pada konten yang Anda buat.

Baca Juga : 10 Tools Cek Backlink Website Terbaik dan Akurat

Pengaruh Adanya Backlink Dofollow

Pengaruh Adanya Backlink Dofollow

Setelah Anda mengetahui secara mendalam apa manfaat dari backlink dofollow, ada baiknya juga memahami mengenai apa pengaruh dari adanya backlink jenis dofollow tersebut.

Berikut adalah penjelasannya yang bisa disimak.

1. Pengaruh untuk Website Lain

Pengaruh pertama akan Anda jumpai pada website orang lain.

Di mana jika Anda memberikan sebuah backlink dofollow pada website lain, maka secara otomatis Anda memberikan izin pada Google untuk membaca tautan tersebut.

Tentunya hal tersebut akan berimbas pada keuntungan bagi website orang lain tersebut karena mendapatkan backlink gratis.

Akan tetapi, tidak akan berpengaruh apa-apa jika yang Anda pasang backlink jenis nofollow.

2. Pengaruh untuk Website Sendiri

Pengaruh kedua akan Anda temukan untuk website sendiri. Hal ini bisa berlaku jika website Anda mendapatkan backlink dofollow, tentunya hal itulah yang akan membantu performa SEO di mesin pencarian.

Akan tetapi, tidak serta merta akan menaikkan performa pada website.

Karena ada banyak pengaruh lain, seperti backlink yang tidak sesuai dengan konten pada website tujuan, atau menggunakan backlink nofollow, maka hal itu tidak memberikan pengaruh.

Alasan lainnya karena link yang berada dalam website tidak dapat dibaca oleh Google.

Performa website yang baik bisa didapatkan jika mempunyai backlink dofollow berkualitas dan mumpuni. Selain itu, dofollow bisa digunakan pada internal link atau tautan sendiri.

Untuk lebih jelasnya akan dipaparkan secara rinci guna mendukung Anda memahami lebih dari dampak atau pengaruh. Pertama yang akan dibahas yaitu dampak positifnya, yaitu :

  1. Berdampak pada peningkatan ranking alexa website Anda
  2. Memberikan efek pada peningkatan ranking website di mesin pencarian, seperti google, bing, yahoo dan lain sebagainya.
  3. Memberikan efek pada adanya peluang lebih tinggi untuk orang mengunjungi website Anda karena peningkatan ranking website Anda di mesin pencarian akibat dari penggunaan atau pemasangan backlink dofollow.
  4. Terakhir berdampak pada memudahkan dalam pencarian di index oleh mesin pencarian seperti google, bing, yahoo dan lain sebagainya.

Setelah Anda memperhatikan dampak atau efek positif yang terjadi dari penggunaan atau pemasangan tautan backlink.

Kini juga dipaparkan dampak atau efek negatif jika Anda asal-asalan menggunakan sebuah tautan.

  1. Berdampak atau memberikan efek pada ranking website Anda akan mengalami drop di mata mesin pencarian tentu ranking alexa juga bakal mengalami drop jika salah memasang tautan.
  2. Efek selanjutnya juga akan berimbas pada trafik pengunjung website akan turun secara drastis.
  3. Efek negatif yang paling parah yaitu terkena penalty dari google sandbox, dengan begitu buruknya artikel atau website Anda bakal terkena deindex atau dihapus dari indeks google. Tentunya hal tersebut juga akan berimbas pada efeknya seperti visitor turun secara drastis.

Perbedaan Backlink Dofollow dan Nofollow

Seperti yang sudah Anda sebutkan di awal bahwa jenis backlink tidak hanya dofollow saja, akan tetapi juga backlink nofollow.

Tentunya kedua hal tersebut mempunyai pengertian atau pemahaman yang berbeda, inilah perbedaan backlink dofollow dan nofollow.

1. Jumlah Backlink Pada Situs

Seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa sebenarnya tidak ada batas jumlah tautan backlink yang bisa Anda kaitkan dalam sebuah situs.

Akan tetapi, guna menjaga kualitas situs website tersebut maka ada perbandingkan dari jumlah backlinknya.

Backlink dofollow akan menghubungkan situs-situs terpercaya dan relevan bagi para pembaca, ditambah lagi meningkatkan reputasi situs sekaligus yang sudah Anda kaitkan di dalamnya.

Oleh sebab itu, Anda dianjurkan untuk menautkan backlink hanya kepada situs yang benar-benar mempunyai berkualitas bagus.

Untuk jumlah pun sebaiknya lebih banyak link dofollow demi menaikkan peringkat situs Anda.

Sebab para pembaca hanya menghendaki informasi yang sesuai dengan pencariannya di internet.

Sehingga, backlink yang berguna akan mampu memenuhi kebutuhan pembaca supaya tidak mencari-cari info dari situs tidak berguna atau spam.

2. Kualitas Laman

Selain kedua backlink tersebut mempunyai fungsi untuk meningkatkan keterbacaan dan peringkat pencarian di internet, blacklink juga berfungsi untuk keamanan pada situs. Oleh sebab itu, jangan asal memasukan blacklink.

Hal itu karena belum tentu semua halaman internet yang akan Anda tautkan atau dijadikan sebagai backlink bagus atau relevan dengan isi situs yang dimiliki.

Seperti halnya dalam backlink dofollow, biasanya laman-laman yang digunakan terjamin mutunya.

Ditambah backlink dofollow mempunyai peringkat tinggi dalam indeks pencarian serta keamanan dalam mesin pencariannya sehingga akan lebih terlihat oleh pengguna internet.

Hal tersebut berbanding terbalik dengan backlink nofollow yang biasanya berisi laman-laman internet dimana informasinya tidak tepat.

Link nofollow juga sering memasukan iklan intrusif yang tidak layak dijadikan referensi sekaligus tidak sesuai dengan topic sehingga berbahaya jika digunakan.

3. Tautan yang Akan Muncul

Kita sudah tahu jika situs yang Anda miliki akan mengalami pemeriksaan oleh mesin pencarian saat menerbitkan sebuah artikel atau konten di internet?

Dengan begitu tautan backlink yang terdapat pada situs akan masuk ke dalam indeks pencarian pula.

Mesin pencarian akan memasuki sekaligus merayapi situs Anda ke dalam indeks pencarian untuk memeriksa relevansi backlink yang disertakan.

Di mana jika memasukan backlink dofollow mesin pencarian akan menampilkan link tersebut.

Hal itu juga sekaligus memastikan supaya alamat lamannya benar yang bertujuan agar pembaca yang tiba di laman yang tepat ketika mengklik tautan backlink dofollow.

Mesin pencarian akan menandai link nofollow supaya tidak muncul ketika pembaca datang ke situs.

Karena link yang ditautkan berbahaya untuk keamanan situs sekaligus keamanan pembacanya.

Struktur URL Backlink Dofollow

Seperti yang sudah Anda ketahui bahwa sebenarnya untuk struktur kode html backlink dofollow sudah langsung secara otomatis akan terlihat jika menggunakan platform Blogger maupun WordPress.

Nah berikut adalah struktur jika Anda ingin membuat link dofollow:

<a href=”masukkan url” rel=”dofollow”>TEXT</a>

Daftar Penyedia Backlink Dofollow

Backlink jenis dofollow yang mempunyai kualitas baik akan membantu meningkatkan performa website yang Anda miliki nantinya.

Dengan begitu, pastikan untuk mencari atau mendapatkan beberapa link dari dofollow yang berkualitas.

1. Content Listing

Buat Anda yang mencari backlink jenis dofollow berbagai content listing bisa didapatkan dari penyedia situs yang ada, diantaranya seperti All Top, Flip Board, Refind, PRLog, About.me dan masih banyak yang lainnya.

2. Profil Pages

Untuk Anda yang mencari penyedia situs backlink profile dofollow sejenis profil page, tentunya bisa ditemukan di banyak tempat diantaranya seperti Zintro, Self Growth, G2, GoodFrims, Index.co dan masih banyak yang lainnya.

3. Startup Directories

Tidak hanya kedua hal itu saja, jika website Anda bergerak pada bidang startup directories dan membutuhkan penyedia situs backlink dofollow bisa langsung mencarinya di tempat seperti Startup Blink, Startup Europe Club, Startup, Buffer, Startup Ranking dan lainnya.

4. Image Galleries dan Product Page

Jangan lupa untuk Anda yang mempunyai website yang bergerak pada bidang Image Galleries bisa langsung ke beberapa tempat penyedia backlink jenis dofollow seperti Pexels, Unplash, 500px, Behance dan lainnya.

Sementara untuk informasi product page bisa ke product hunt.

5. Marketplace dan Review Sites

Tidak hanya itu saja, untuk informasi yang berbau review, Anda bisa mencari penyedia list backlink dofollow seperti Clutch, IT Central station, Crowd Reviews dan Trustpilot. Sedangkan untuk informasi marketplace bisa datang ke Creative Market dan Vetezzy.

6. Social Media Platform

Selain kelima hal di atas, informasi yang berhubungan dengan social media platform bisa Anda kunjungi di berbagai penyedia backlink dofollow yang ada, diantaranya seperti Coun, Minds, Myspace, Houzz, AP Sense, Quora, Meetup dan penyedia lainnya.

7. Job Exchange Platforms dan Forum

Terakhir yang bisa Anda pilih untuk informasi yang berhubungan dengan job exchange platforms yaitu Tribber, Remote.com, Idealist, Dice dan LingkUp.

Sementara untuk informasi berbentuk forums bisa ke Live Journal, Slashdot, Folkd dan Joomla.

8. Google Bisnisku

Penyedia jasa backlink dofollow yang lokal yaitu Google Bisnisku. Google Bisnisku bisa Anda manfaatkan untuk upaya SEO off-page khususnya untuk Anda yang akan menggaet pembaca atau audiens lokal.

Penutup

Bagaimana menurut Anda, apakah sudah yakin menggunakan backlink dofollow untuk membantu meningkatkan peringkat pencarian pada mesin pencarian?

Tentunya semua itu harus dilakukan dengan penuh kehati-hatian dan waktu yang tidak sebentar.

Bagikan:

Tags

Rita Elfianis

Menyukai hal yang berkaitan dengan bisnis dan strategi marketing. Semoga artikel yang disajikan bermanfaat ya...

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.