Cara Membuat Bisnis Startup Digital Zaman Sekarang

Oleh

Assyfa

Cara membuat bisnis startup saat ini perlu Anda ketahui untuk memulai sebuah usaha digital. Menurut bahasa kata Start Up berarti perusahaan yang baru saja beroperasi. Rata-rata perusahaan jenis ini sedang dalam fase pengembangan dan sedang coba mencari pasar.

Saat ini startup mulai berkembang di negara Indonesia. Namun sayangnya usaha jenis ini terbentuk dalam sebuah ketidakpastian. Dimulai dari model bisnisnya, target pasar yang akan dituju hingga ide produk yang akan dijual nantinya.

Salah satu usaha yang sedang menjadi tren saat ini adalah startup digital. Startup digital adalah perusahaan yang memanfaatkan teknologi digital guna menciptakan solusi dari permasalahan yang ada di masyarakat Indonesia.

Berikut Cara Membuat Bisnis Startup
Berikut Cara Membuat Bisnis Startup

Berikut Cara Membuat Bisnis Startup

Membangun startup merupakan perkara tidak terlalu sulit. Siapa saja dapat memulai membangun usaha jenis ini dalam bentuk digital. Namun hal yang sangat sulit adalah menjaga agar usaha tersebut dapat terus berkembang.

Dapat dikatakan bahwa berkembang adalah kunci agar usaha dapat bertahan dan terus ada sampai kapanpun. Mengembangkan Startup memiliki tantangan yang sedikit berbeda dari biasanya.

Agar tidak salah dalam menjalankan bisnis startup, beberapa langkah berikut ini dapat Anda lakukan sebelum memulai bisnis startup digital. Adapun cara membuat bisnis startup adalah sebagai berikut.

1. Tentukan Ide Bisnis Startup

Neil Blumenthal mengatakan bahwa startup adalah sebuah perusahaan dengan visi untuk dapat menyelesaikan masalah sosial. Oleh karena itu, jelas jika inovasi adalah hal yang tidak bisa dipisahkan dari perusahaan ini.

Apabila benar-benar ingin membuat sebuah startup, cara membuat bisnis startup pertama adalah pastikan dahulu ide bisnis apa yang Anda inginkan. Apakah ide bisnis nantinya akan memiliki potensi untuk menyelesaikan masalah sosial atau tidak.

Sebuah ide bisnis dapat Anda temukan kapan saja dan dimana saja. Permasalahan utamanya adalah proses untuk mengeksekusi ide yang telah ditemukan tersebut. Coba mulai mencari ide dari lingkungan disekitar Anda.

Perhatikan hal apa yang sering menjadi permasalahan di masyarakat sekitar. Berawal dari situ cobalah cari orang-orang yang dirugikan karena permasalahan tersebut. Lalu mulai telisik dan cari solusi yang dapat diberikan untuk permasalahan tersebut.

Dari sini Anda dapat menyimpulkan apakah ide bisnis startup patut di eksekusi atau tidak. Dengan visi bisnis semacam ini, besar kemungkinan bisnis startup Anda dapat bertahan untuk waktu lama. Karena masyarakat tentunya butuh solusi atas masalah tersebut.

Baca Juga : Apa itu Startup?

2. Cara Membuat Bisnis Startup dengan Membuat Rencana Bisnis

Setelah ide telah ditemukan, cara selanjutnya yaitu membuat rencana bisnis. Rencana ini akan membuat strategi pemasaran menjadi lebih jelas. Jabarkan tujuan dalam sebuah rencana bisnis.

Rencana ini terdiri dari beberapa tahap yang akan dikerjakan selama beberapa waktu ke depan. Tentukan rencana untuk jangka panjang serta target yang ingin dicapai. Berusahalah mengerjakan daftar rencana bisnis sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Dalam membuat rencana usaha Anda hanya memerlukan sebuah konsep sederhana dan mulailah pikirkan hal-hal apa saja yang dibutuhkan kedepannya. Strategi sederhana dan dilakukan sesuai dengan target pasar akan membuat startup digital sukses.

3. Lakukan Riset

Riset merupakan salah satu cara membuat bisnis startup. Lakukanlah riset terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan untuk membangun suatu usaha. Anda harus memiliki data pendukung untuk membuat keputusan, jangan hanya berdasarkan opini pribadi.

Karena usaha yang akan dibangun adalah jenis digital, maka tentukan sosial media apa saja yang akan digunakan. Sebelum menentukan sosial media yang akan digunakan maka pastikan apakah target pasar menggunakan sosial media atau tidak.

4. Mencari Sumber Dana

Dalam menjalankan sebuah usaha, sudah pasti Anda akan membutuhkan dana. Dana ini nantinya akan digunakan untuk memberi penghargaan bagi orang-orang yang bekerja di bawah Anda, membayar kebutuhan operasional serta inovasi untuk kembangkan bisnis.

Umumnya, terdapat enam sumber dana yang dapat digunakan untuk membiayai startup. Ke enam sumber dana tersebut diantaranya simpanan pribadi dan kredit, dana teman atau keluarga, dana perusahaan, investasi personal, pinjaman bank dan crowdfunding.

5. Temukan Teman yang Sepemikiran

Saat masa awal membuat startup, kepada siapa akan berdiskusi menjadi hal cukup krusial untuk menentukan proses ke depannya. Orang-orang yang memiliki visi sama dengan Anda akan sangat membantu dalam proses awal membuat startup.

Sepemikiran disini bukan berarti harus selalu setuju dengan semua perkataan Anda. Sepemikiran berarti memiliki visi sama untuk membangun startup dan turut serta berkontribusi bagi masyarakat.

Mereka bisa saja memiliki pendekatan dan cara berbeda. Hal ini akan dapat membantu Anda untuk memberi ide dan inovasi guna membangun dan memperbaiki bisnis kedepannya.

6. Cara Membuat Bisnis Startup Pastikan Mengikuti Semua Langkah Hukum

Cara membuat bisnis ini pada masa awal, jangan lupa untuk berdiskusi dengan pengacara. Pastikan sebelum terjun ke pasar, bisnis memiliki legalitas tepat. Ajukan permohonan izin usaha.

Daftarkan nama usaha, merk usaha dan daftarkan untuk mendapatkan nomor pajak. Buatlah rekening bank sendiri untuk perusahaan agar dana perusahaan tidak tercampur dana pribadi. Semua langkah ini guna membuat perusahaan memiliki legalitas di mata hukum.

7. Bangun Keberadaan Offline dan Online

Saat startup sudah terbangun, tentu Anda menginginkan perusahaan tetap eksis dan banyak diketahui orang. Maka dari itu cara membuat bisnis startup selanjutnya adalah bangunlah keberadaan offline dan online dari usaha tersebut.

Untuk keberadaan offline, perlu adanya kantor. Buat desain kantor nyaman untuk diri sendiri dan juga orang yang akan bekerja dengan Anda. Sediakan fasilitas pendukung untuk memenuhi kebutuhan kerja nantinya.

Jika memiliki budget lebih, sediakan juga fasilitas hiburan di kantor agar membantu mengusir rasa jenuh saat lelah bekerja. Untuk keberadaan online, buatlah website perusahaan dan tentukan strategi promosi di berbagai platform media sosial.

8. Cara Membuat Bisnis Startup dengan Mengembangkan Strategi Pemasaran

Membuat bisnis startup pasti akan menghabiskan jumlah uang dan waktu berbeda dalam hal pemasaran. Pengeluaran dana ini sangat penting guna membantu menetapkan branding dan tampil terdepan dalam kompetisi.

Ciptakan hubungan baik dengan konsumen, tingkatkan visibilitas agar dapat menarik konsumen baru dan perkuat reputasi perusahaan. Beberapa aktivitas online juga dapat dilakukan seperti memanfaatkan media sosial untuk berinteraksi dengan konsumen.

Libatkan konsumen dan promosikan kupon atau penawaran. Berikan diskon kepada pelanggan baru, tawarkan sample produk atau demo gratis di perusahaan Anda. Perusahaan juga dapat mensponsori acara agar memperoleh nama di luar kantor.

9. Jaga Hubungan dengan Konsumen

Pengusaha baru biasanya terlalu sibuk mencari konsumen baru hingga lupa bahwa penting untuk mempertahankan konsumen tetap loyal. Karena berdasarkan fakta, upaya promosi untuk konsumen baru modalnya lebih besar dibandingkan membuat konsumen loyal.

Untuk itu cara membuat bisnis startup agar tetap menjadi pilihan konsumen, jangan lupa memasukkan loyalty card atau sistem poin ke dalam sistem perusahaan. Siapkan juga inovasi baru agar konsumen kembali menggunakan produk atau jasa dari perusahaan.

10. Perluas Bisnis

Apabila telah terlihat progress baik dalam jangka waktu 6 bulan, maka Anda dan tim harus segera memperluas bisnis dengan cara yang sesuai untuk membangun bisnis startup kedepannya.

Lakukan secara bertahap agar mengurangi resiko kerugian terlalu besar dalam proses pengembangan bisnis. Proses bertahap ini juga akan membantu usaha tetap stabil walaupun mengalami perubahan.

Kesalahan Cara Membuat Bisnis Startup
Kesalahan Cara Membuat Bisnis Startup

Kesalahan Cara Membuat Bisnis Startup

Pengusaha baru biasanya akan banyak melakukan kesalahan dalam memulai bisnis startup. Kesalahan-kesalahan ini sering terjadi akibat kurangnya persiapan dan pengalaman dalam membangun startup.

Berbagai macam kesalahan ini perlu dihindari sebagai salah satu cara membuat bisnis startup. Hal ini guna meminimalisir kerugian dan juga kegagalan pada bisnis yang sedang dibuat dan kembangkan. Berikut macam-macam kesalahan yang sering terjadi.

1. Tidak Memiliki Rencana yang Matang

Merencanakan tujuan usaha kedepan merupakan salah satu hal penting saat berencana mendirikan startup. Jika telah memiliki rencana bisnis yang jelas, semua kegiatan perusahaan dapat dijalankan dengan mengacu pada rencana bisnis sehingga nantinya lebih terarah.

Tanpa perencanaan matang, startup dapat berjalan dengan arah tidak jelas. Buatlah rencana bisnis yang jelas dan matang dimulai dari riset, keuangan, hingga rencana pemasaran untuk digunakan nantinya dalam membuat bisnis startup.

Buatlah rencana tersebut saling berkaitan satu sama lain agar setiap kegiatan atau aktivitas usaha dapat saling terhubung. Maka dari itu salah satu cara membuat bisnis startup berjalan baik adalah dengan membuat rencana usaha yang matang.

2. Tidak Memiliki SMART

SMART merupakan akronim dari Spesific, Measurable (Terukur), Achievable (Dapat dicapai), Relevant dan Timely (Batas waktu). Akronim ini banyak digunakan banyak kalangan pengusaha untuk patokan dalam mencapai tujuan dari bisnis.

Didalam menentukan tujuan bisnis, cara membuat bisnis startup adalah dengan mempertimbangkan aspek SMART. Usaha tersebut harus memiliki tujuan jelas, memiliki indikator agar bisa diukur, realistis sesuai keadaan, relevan bisnis dan memiliki batas waktu.

Suatu bisnis apabila tidak memperhitungkan dan mempertimbangkan kelima hal tersebut ketika menetapkan tujuan bisnisnya akan berpotensi cukup besar mengalami kegagalan. Hal ini karena SMART merupakan pedoman dalam langkah setiap kegiatan perusahaan nantinya.

3. Kurang Percaya Diri Terhadap Produk

Kadang sebagai pemilik usaha pemula atau baru ada kalanya Anda akan merasa kurang percaya diri terhadap produk yang telah dibuat dan ditawarkan. Segeralah buang jauh pikiran semacam ini.

Rasa takut dengan kegagalan apabila berlebihan biasanya dapat menjadi pemicu timbulnya pikiran seperti itu. Sebagai pendiri startup, Anda harus memiliki mindset positif agar orang yang bekerja dibawah Anda dapat mengambil energi positif tersebut.

Tetap yakin bahwa produk buatan sendiri adalah produk terbaik. Dengan begitu rasa percaya diri terhadap produk buatan sendiri akan muncul. Sehingga nantinya akan dengan mudah mengembangkan produk tersebut kedepannya.

4. Menghindari Teknologi

Karena jenis usaha Anda adalah usaha digital, maka pemanfaatan teknologi merupakan dasar utama dari sebuah startup digital. Mempelajari teknologi memang bukan hal mudah, apalagi jika Anda tidak memiliki dasar dalam dunia IT.

Menggunakan teknologi merupakan salah satu cara membuat usaha startup Anda dapat bertahan untuk kedepannya. Teknologi juga akan membuat pekerjaan menjadi lebih cepat dan efisien. Untuk itu tidak ada salahnya mengeluarkan budget untuk teknologi.

5. Kurang Memahami Pasar

Lakukan riset terlebih dahulu untuk mengetahui pasar mana yang cocok untuk perusahaan Anda. Jika kurang memahami pasar yang akan dituju, produk yang telah dibuat dapat berakhir dengan sia-sia karena tidak sesuai dengan target pasar dari produk tersebut.

Analisa pasar agar mengetahui bagaimana reaksi konsumen terhadap produk yang ditawarkan dan jangkauan dari usaha Anda. Dengan memahami pasar, langkah dalam mengembangkan perusahaan kedepanya akan lebih terarah dan efektif.

Mengembangkan bisnis startup adalah soal mindset. Perlu adanya gambaran yang jelas untuk menjadikan startup besar. Dengan memahami cara membuat bisnis startup ditambah dengan kerja keras dan cerdas, maka usaha tersebut akan dapat berjalan baik kedepannya.

Baca Juga : Cara Sukses Kelola Startup, 15 Langkah Penting!

Bagikan:

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.