PPOB Adalah: Pengertian, Keuntungan dan Cara Mendaftarnya

PPOB Adalah Pengertian, Keuntungan dan Cara Mendaftarnya

Beberapa dari Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah PPOB. PPOB adalah sebuah akronim dari Payment Point Online Bank. Hal ini hadir karena perkembangan teknologi yang begitu pesat sehingga memunculkan peluang usaha baru.

Salah satu peluang usaha yang makin terbuka dengan lebar dan bisa digeluti oleh semua orang yaitu berhubungan dengan bisnis online.

Jika dibandingkan dengan usaha offline yang umumnya memerlukan tempat untuk berjualan, peluang ini tentu lebih hemat.

PPOB Adalah..

PPOB adalah sebuah loket seperti halnya bank yang bisa dipakai untuk melakukan pembayaran berbagai macam tagihan hanya dari satu tempat saja. Pada dasarnya PPOB merupakan sistem pembayaran secara online.

Di dalam sistem pembayaran tersebut memanfaatkan fasilitas perbankan. Untuk pembayaran yang dimaksud itu sendiri terdiri dari banyak macam. Anda bisa membayar tagihan PLN, telepon, PDAM, internet, kartu kredit dan lain sebagainya.

Bahkan saat ini Anda pun bisa menggunakan PPOB tersebut untuk melakukan pembayaran voucher game. Selain menggunakan fasilitas perbankan, PPOB bekerja sama juga dengan lembaga switching.

Lembaga tersebut nantinya akan bertugas sebagai pengatur lalu lintas data dan juga loket ataupun outlet untuk melayani para konsumen.

Layanan PPOB Sangat Dibutuhkan Masyarakat

Layanan PPOB Sangat Dibutuhkan Masyarakat

Bisnis online memang tidak memerlukan modal yang terlalu besar seperti halnya pada bisnis offline. Oleh karena itulah, semua orang berkesempatan untuk memulai bisnis online tersebut. Saat ini telah terbuka banyak sekali peluang untuk menjalankan bisnis online.

Memilih bisnis online tidak bisa dilakukan secara asal-asalan. Karena memang ketika menetapkan sebuah usaha tidak semudah yang dipikirkan. Ada berbagai macam kekhawatiran yang sering kali dirasakan.

Kekhawatiran tersebut seperti contohnya kemungkinan tidak ada konsumen yang nantinya akan tertarik.

Tapi tenang, untuk menghindari hal tersebut, maka Anda bisa menjalankan bisnis PPOB. Pasalnya, bisnis PPOB sangat dibutuhkan oleh banyak masyarakat.

Peluang Bisnis PPOB

Dengan kemudahan yang ditawarkan, tentunya PPOB menjadi salah satu bisnis online yang akan sangat menguntungkan.

Bisnis tersebut memberi kemudahan bagi masyarakat secara luas untuk dapat memenuhi berbagai macam kebutuhan pembayaran.

Di sisi lain, tiap ada orang melakukan proses pembayaran melalui outlet maupun loket milik Anda, maka sebagai pemilik Anda akan memperoleh komisi dengan nominal yang cukup menjanjikan.

Bisnis PPOB adalah bisnis yang mempunyai banyak sekali keuntungan yang ditawarkan bagi para pelakunya. Keuntungan yang ditawarkan oleh jenis usaha tersebut tentunya akan sangat sayang sekali jika harus Anda lewatkan.

Selain bisnis ini sangat mudah untuk Anda jalankan, bisnis PPOB tentu dapat memberikan hasil yang tidak akan membuat Anda kecewa.

Tidak mengherankan jika banyak warga Indonesia yang sudah mulai beranjak untuk menggeluti bisnis yang satu ini.

Baca Juga : Rekomendasi Ide Bisnis Anak Muda Paling Menggiurkan

Keuntungan Bisnis PPOB

Untuk yang tertarik menggeluti bisnis PPOB, maka Anda tidak perlu ragu lagi untuk segera memulainya saat ini juga. Jika penasaran mengenai apa saja keuntungan yang ditawarkan maka berikut ini akan kita ulas satu persatu.

1.  Menawarkan Jumlah Komisi yang Cukup Besar

Keuntungan dari bisnis PPOB pertama yaitu Anda nantinya akan memperoleh komisi yang terbilang sangat menguntungkan. Karena itulah, wajar jika makin banyak masyarakat yang tertarik untuk menjalankannya.

Jumlah komisi yang diperoleh akan semakin besar seiring dengan jumlah konsumen yang memakai jasa loket Anda. Hal itu karena bisnis tersebut memang mempunyai banyak sekali produk-produk yang ditawarkan.

Oleh karena itulah, komisi secara otomatis pun akan makin meningkat dengan deras. Dengan besarnya jumlah pendapatan yang ditawarkan oleh bisnis ini, maka tidak mengherankan jika saat ini PPOB semakin populer.

Khususnya bagi seorang ibu rumah tangga yang ingin mencari penghasilan melalui rumah. Maka bisnis tersebut memang cocok dan menjadi pilihan utama.

Baca Juga : Ide Bisnis Ibu Rumah Tangga

2.  Mempunyai Pangsa Pasar yang Sangat Luas

Keuntungan berikutnya dari bisnis PPOB ini yaitu memiliki pangsa pasar yang relatif luas. Bisnis tersebut menawarkan keuntungan yang begitu besar dikarenakan pangsa pasar yang dimilikinya.

Target konsumen sudah benar-benar jelas. Tiap masyarakat yang mempunyai rumah atau mereka yang memakai listrik adalah salah satu konsumen yang akan membuat bisnis tersebut memberikan imbal hasil yang cukup besar bagi para pelakunya.

Selain pembayaran serta pembelian listrik, beragam jenis pembayaran lain juga bisa dilakukan seperti contohnya pembayaran untuk pulsa, internet, paket data, PDAM, kartu kredit, telepon, dan juga voucher untuk game online.

Dengan memiliki layanan yang begitu lengkap serta pangsa pasar yang sangatlah luas maka wajar saja jika jumlah pelanggan yang bisa Anda peroleh nantinya juga akan makin banyak.

3.  Sistem yang Praktis dan Mudah

Untuk mempermudah proses pembayaran bisnis PPOB pun hadir. PPOB adalah bisnis yang sangat berguna khususnya untuk masyarakat yang bertempat tinggal jauh dari loket pembayaran.

Seperti contohnya melakukan pembayaran untuk tagihan air maupun listrik.

Dengan sistem bisnis yang mudah tersebut, maka Anda tentunya bisa menyediakan loket yang lebih dekat agar dapat memudahkan masyarakat ketika ingin melakukan pembayaran tagihan.

Kekurangan Bisnis PPOB

Sebelum Anda memutuskan untuk menggeluti bisnis yang satu ini, hal yang perlu diketahui yaitu PPOB adalah bisnis yang tidak hanya menawarkan keuntungan saja. Bisnis ini juga memiliki beberapa kekurangan.

Pertama yaitu ketika koneksi internet yang Anda gunakan tidak stabil, maka hal tersebut tentu akan mengakibatkan susahnya melakukan kegiatan transaksi. Namun untuk mengatasi hal tersebut terdapat solusi yang bisa dicoba.

Solusi tersebut yaitu dengan Anda menjalankan kegiatan transaksi memakai SMS. Sekalipun nantinya koneksi internet yang Anda miliki tidak stabil, namun Anda masih bisa tetap menjalankan transaksi.

Kekurangan berikutnya yaitu pendapatan sangat tergantung dari jumlah transaksi yang terjadi. Karena itulah untuk memperoleh penghasilan yang lebih besar maka jumlah transaksi juga perlu untuk semakin ditingkatkan.

Apa Penyebab Gagalnya Bisnis PPOB?

Di dalam prakteknya sendiri tak sedikit para pelaku bisnis PPOB mengalami kegagalan. Banyak sekali faktor-faktor yang menjadi penyebab kegagalan itu. Berikut ini adalah beberapa faktor yang perlu untuk Anda ketahui.

1.  Lokasi yang Kurang Strategis

Faktor kegagalan yang pertama yaitu lokasi usaha yang dirasa kurang strategis. Lokasi usaha sangatlah menentukan berhasil atau tidaknya sebuah usaha PPOB. Hal itu karena konsumen akan mencari tempat yang lebih mudah untuk dijangkau.

Tidak hanya itu saja, konsumen akan mempertimbangkan tempat usaha yang memiliki area parkir serta memiliki atribut yang jelas, sehingga menjamin keamanan.

Seringkali banyak agen hanya memakai kedai kecil, hal itu tentu dirasa kurang meyakinkan bagi konsumen.

Berikut ini akan diperinci lagi tempat usaha yang kurang strategis:

  • Hindari membuka tempat usaha PPOB ini di area perumahan elit.

Hal itu karena dalam lingkungan tersebut hanya akan ada rumah-rumah elit yang biasanya mereka sudah punya aplikasi pembayaran sendiri. Hal itu tentu akan kurang menguntungkan.

  • Sebaiknya Anda menghindari untuk membuka lokasi usaha di pertokoan

Sama halnya seperti di perumahan elit, di daerah pertokoan juga dirasa kurang menguntungkan. Fasilitas dan juga sarana pendukung di lokasi usaha tersebut dirasa kurang memadai, bahkan ada yang tidak memiliki tempat parkir.

  • Di tempat yang banyak kriminalnya

Tak hanya itu saja, kenyamanan dan keamanan penting untuk diperhatikan.

Jika di tempat usaha tersebut seringkali terjadi tindak pencopetan atau pencurian maka tentu pelanggan kurang berminat untuk membayar tagihan di PPOB yang berada di lingkungan demikian.

2.  Kurangnya Marketing

Seringkali para pelaku usaha PPOB tidak melaksanakan strategi marketing aktif. Mereka hanya cenderung berharap pada konsumen yang datang.

Padahal jika hanya berharap konsumen datang, hal itu tentu akan sangat beresiko pada kelangsungan dari usaha keagenan.

Kemungkinan konsumen hanya akan datang sekali dan mereka enggan untuk kembali lagi. Sangat ditakutkan jika konsumen membagikan kekecewaan mereka terhadap usaha PPOB Anda pada konsumen lain.

Maka tentunya yang akan Anda dapat yaitu efek bola salju. Di mana efek itu akan bergulir sehingga akan makin banyak orang yang enggan untuk menggunakan jasa agen PPOB Anda tersebut.

Hingga saat ini terdapat beberapa pelaku usaha PPOB yang kurang mengetahui tips marketing ini. Bahkan mereka tidak aktif mengajak tetangga ataupun kenalan untuk memakai layanan yang ada.

3.  Kurang Memahami Seluk Beluk Bisnis

Agar bisa berhasil menjalankan bisnis PPOB, tentu rasa semangat saja tidaklah cukup. Anda harus betul-betul memahami mengenai bisnis yang telah Anda jalani.

Mulai dari persiapan, peralatan dan perlengkapan, pelayanan yang meliputi cara menjalankan sistem, baik yang manual ataupun komputerisasi serta operasional lain yang dapat menunjang bisnis keagenan.

Banyak masyarakat yang merasa tertarik untuk menjalankan bisnis tersebut karena mereka melihat keuntungan besar yang bisa didapatkan. Namun mereka kurang mengetahui dan memahami dengan baik mengenai seluk beluk bisnis.

4.  Kurang Memberdayakan Teknologi

Perkembangan teknologi informasi yang terjadi saat ini memang sangatlah cepat. Masih banyak sekali agen PPOB yang kurang memberdayakan perkembangan teknologi tersebut.

Sosial media yang bermunculan tentunya akan mengubah gaya hidup. Interaksi di sosial media tidak hanya sekedar menyapa saja, tapi sudah menjadi ladang bisnis.

Menjadi agen yang memanfaatkan media dengan baik tentu akan membuat bisnis PPOB jadi lebih subur.

5.  Servis yang Buruk

Banyak para agen yang mengira diri mereka telah memberikan servis yang terbaik. Namun perlu Anda ketahui penilaian yang sesungguhnya bukan berasal dari diri Anda sendiri melainkan berasal dari konsumen.

Salah satu indikator yang menandakan bahwa pelayanan Anda kurang begitu disukai oleh konsumen yaitu mereka yang tidak kembali lagi menggunakan jasa Anda. Mungkin beberapa dari Anda tidak menyadari hal tersebut.

6. Tidak Berlaku Ramah

Pelayanan yang buruk ini bisa berupa tidak memberikan senyum yang ramah, proses pelayanan yang lama, kembalian receh yang tidak Anda berikan, tidak memberikan solusi melainkan malah menimbulkan masalah baru ataupun kasar dalam berperilaku.

Hal itu tentu akan membuat konsumen merasa dipersulit. Akan lebih baik jika Anda membantu konsumen dengan ikhlas untuk berbagai persoalan mereka.

Pelayanan yang satu ini pastinya akan membuat konsumen merasa puas.

7. Harus Bisa Mengatasi Berbagai Masalah

Berbisnis keagenan PPOB tentu akan dituntut untuk mempunyai kemampuan dasar dalam bidang internet maupun komputer. Karena usaha ini akan berkaitan dengan banyak pihak. Pihak-pihak tersebut seperti contohnya bank ataupun kantor pos.

Beberapa hal yang juga penting untuk dipahami yaitu mengenai masalah akses database, gangguan koneksi, kerusakan pada perangkat laptop, printer maupun PC.

Karena masalah-masalah tersebut pastinya bisa mengakibatkan kegagalan dalam pembayaran.

Masih ada banyak lagi masalah-masalah teknis lain yang berpotensi untuk menghambat bisnis PPOB. Hal tersebut tentunya penting untuk dipahami, jika tidak maka hal itu akan menjadi salah satu penyebab mengapa bisnis PPOB gagal.

Syarat Registrasi PPOB

Syarat Registrasi PPOB

Untuk Anda yang saat ini berencana mendaftar menjadi seorang agen PPOB maka Anda tak perlu tunggu lama lagi dan bisa mulai sekarang juga.

Tidak perlu ragu karena proses registrasi yang harus dilakukan gratis dan persyaratannya juga mudah. Berikut persyaratannya:

1.  Niat

Di dalam melakukan segala hal, niat merupakan salah satu kunci utama. Termasuk juga ketika Anda ingin menjalankan bisnis PPOB. Jika telah mempunyai niat yang kuat, maka akan lebih bersemangat untuk menjalankan bisnis tersebut.

2.  Internet

Akses terhadap internet sangatlah dibutuhkan untuk bisa menjalankan aplikasi PPOB. Sekalipun nantinya bisnis tersebut bisa Anda jalankan dengan memakai SMS, namun transaksi memakai SMS memang dirasa lebih ribet.

Hal itu dikarenakan Anda perlu menghafal kode serta memakai format tertentu. Internet yang perlu untuk dipersiapkan oleh Anda tidak harus memiliki koneksi yang kencang, terpenting di sini koneksi tersebut cukup stabil.

Jika Anda mempunyai tetangga yang mereka memasang wi-fi, maka Anda bisa memanfaatkan koneksi dari wi-fi tersebut.

3.  Rekening Bank

Syarat bisnis PPOB adalah Anda harus memiliki rekening bank yang nantinya akan dipakai untuk memudahkan di dalam melakukan kegiatan deposit. Namun bagi yang masih belum mempunyai rekening, Anda dapat melakukan setor tunai ke bank.

4.  Smartphone Serta Printer

Agar bisa menjalankan bisnis PPOB dengan lebih mudah, maka Anda harus memiliki perangkat berupa smartphone ataupun komputer. Anda bebas memilih untuk menggunakan perangkat mana nantinya.

Selain menyiapkan komputer dan smartphone, Anda juga harus memiliki perangkat berupa printer.

5.  Tempat Usaha

Untuk tempat usaha sebetulnya tidak terlalu wajib. Hal itu karena bisnis PPOB bisa Anda jalankan hanya melalui rumah saja. Namun alangkah lebih baik jika mempunyai ruko.

Cara Mendaftar PPOB

Setelah di atas Anda mengetahui apa saja persyaratan untuk melakukan registrasi sebagai agen PPOB, maka berikutnya melakukan pendaftaran. Proses melakukan pendaftaran ini sangatlah mudah.

Pendaftaran untuk menjadi agen PPOB bisa dilakukan secara online. Nantinya Anda hanya perlu mengunjungi situs https://ppobnusantara.com/. Setelah itu Anda tinggal menekan menu registrasi loket.

Setelah beberapa saat akan muncul form yang perlu untuk Anda lengkapi. Sebaiknya semua data-data yang diminta Anda isi dengan menggunakan data yang valid. Jika sudah, segera lakukan login.

Penutup

Itulah tadi ulasan mengenai bisnis PPOB yang saat ini makin banyak digemari. PPOB adalah salah satu bisnis yang cukup menjanjikan dan bisa Anda jalankan dengan mudah melalui ruko ataupun dari rumah.

Selain itu ada beberapa hal yang bisa menjadi penyebab mengapa bisnis PPOB yang dijalankan bisa gagal. Hal-hal yang sudah kita sebutkan di atas adalah penyebab utama dan perlu jadi perhatian untuk yang menjalani bisnis PPOB.

Bagikan:

Tags

Rita Elfianis

Menyukai hal yang berkaitan dengan bisnis dan strategi marketing. Semoga artikel yang disajikan bermanfaat ya...

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.